Pengungkapan: Kami mengulas VPN secara independen, tetapi bisa memperoleh komisi jika Anda membeli VPN melalui tautan di situs ini.

VPN Terbaik untuk Netflix

VPN Terbaik untuk Netflix
Simon Migliano

Simon Migliano adalah seorang pakar VPN yang diakui dunia. Ia telah menguji ratusan layanan VPN dan hasil penelitiannya telah dimuat di BBC, The New York Times, Republika dan media publikasi lainnya.

Pengecekan Fakta oleh Callum TennentPengujian Tambahan oleh Luke Williams

Netflix Originals tersedia di semua pustakanya, tetapi banyak acara TV, dokumenter, dan film di Netflix hanya tersedia di katalog negara tertentu.

Dengan VPN Netflix dengan rating teratas, Anda dapat mengubah lokasi alamat IP dan membuka blokir judul konten yang dibatasi secara geografis baik dari Indonesia ataupun dari mana saja di dunia.

Apa VPN Terbaik untuk Netflix di 2023?

Berikut adalah VPN terbaik untuk Netflix:

  1. ExpressVPN–VPN untuk Netflix Terbaik secara Keseluruhan
  2. PrivateVPN–VPN Murah Terbaik untuk Netflix
  3. Proton VPN–VPN Tercepat untuk Netflix
  4. Surfshark–VPN Netflix Terbaik untuk Berbagai Perangkat
  5. Windscribe–VPN Terbaik untuk Membuka Blokir Wilayah Netflix Terbanyak

VPN terbaik untuk Netflix tahun 2023 adalah ExpressVPN, dengan rating pengujian 9,5/10. VPN ini adalah yang paling bisa diandalkan untuk membuka blokir Netflix AS di semua perangkat, termasuk Fire TV Stick, Apple TV, dan konsol game. ExpressVPN juga membuka blokir 9 wilayah Netflix tambahan dengan mudah.

Perbandingan VPN Terbaik untuk Netflix

Tabel di bawah ini mennunjukkan perbandingan VPN terbaik untuk Netflix berdasarkan jumlah pustaka yang bisa dibuka blokirnya, kecepatan streaming internasional, harga termurah, dan lainnya.

Secara total, kami menguji 55 VPN dengan setiap wilayah Netflix untuk mengetahui VPN yang mampu melakukan streaming wilayah Netflix terbanyak.

Platform dan perangkat yang kami gunakan dalam pengujian meliputi PC, Mac, Fire TV Stick, iPhone/iPad, Android, Apple TV, Xbox, dan PlayStation.

VPN yang kami rekomendasikan mampu membuka blokir setidaknya sepuluh pustaka Netflix internasional. Anda dapat melihat temuan lengkapnya di spreadsheet uji VPN Netflix kami.

VPN Netflix Teratas: Ringkasan Rating Pengujian

Pada tabel di bawah ini, Anda bisa melihat cara kami memberi rating VPN terbaik untuk Netflix di setiap kategori pengujian:

Mengapa Memercayai Top10VPN?

Kami telah menghabiskan waktu ribuan jam untuk menguji dan mengulas VPN Netflix menggunakan proses pengujian VPN Netflix kami demi memberikan rekomendasi yang terbaik.

Berikut adalah gambaran umum statistik utama pengujian VPN Netflix:

Total Jam Pengujian30.000+
Uji Membuka Blokir Netflix10.000+
Layanan VPN yang Diulas55
VPN yang berfungsi untuk Netflix32
Wilayah Netflix yang Diuji190+
Uji Kecepatan Mingguan3.000+

Analisis VPN Terbaik untuk Netflix

  1. 1. ExpressVPN: VPN Terbaik untuk Netflix

    VPN terbaik secara keseluruhan untuk Netflix dengan kecepatan dan dukungan luar biasa.

    Peringkat #1 dari 20 VPN untuk Netflix
    Aplikasi baru ExpressVPN di perangkat seluler
     Mendapat rating 4.8 dari 5 
    1.849 ulasan pengguna
    Kunjungi ExpressVPN

    • Membuka blokir 10 pustaka Netflix dengan mudah, termasuk Netflix Indonesia
    • VPN terbaik untuk Netflix Australia, Kanada, Jepang, Amerika Serikat, dan Inggris Raya
    • Kecepatan internasional yang sangat kencang
    • Aplikasi native untuk Amazon Fire TV Stick
    • Aplikasi yang mudah digunakan, Smart DNS, dan aplikasi perute khusus
    • Dukungan pelanggan 7x24 jam yang luar biasa

    • Paket harga jangka pendek mahal
    • Aplikasi Firestick sederhana (tetapi efektif)
    • Tidak berfungsi untuk Netflix India, Meksiko, atau Turki

    Rating Netflix Keseluruhan: 9,4/10

    Rating keseluruhan ini dihitung berdasarkan rating subkategori berikut ini. Untuk mempelajari selengkapnya, baca metodologi pengujian VPN Netflix kami.

    • 9.99,9/10
    • 99,0/10
    • 9.29,2/10
    • 9.99,9/10
    • 88,0/10
    • 9.99,9/10

    Pengujian terbaru kami mengonfirmasi bahwa ExpressVPN masih menjadi VPN terbaik untuk Netflix.

    VPN ini selalu berhasil membuka blokir 10 wilayah Netflix, terutama pustaka Amerika, dengan mudah dan dengan kecepatan tinggi.

    Di ribuan tes selama bertahun-tahun, ExpressVPN tidak pernah gagal untuk melakukan streaming Netflix.

    Netflix ASYa
    Jumlah Pustaka Netflix10
    KecepataniKecepatanBerdasarkan koneksi uji lokal 100 Mbps97 Mbps
    Harga TermurahRp 102.431,52/bln selama 15 Bulan Lihat semua paket
    Durasi Uji Coba Gratis7 Hari
    Berfungsi untuk FirestickYa
    Smart DNSYa
    Kompatibel dengan
    1. windowsWindows
    2. macosMac OS
    3. androidAndroid
    4. iosiOS

    ‎‎‎‎‎‎Server ExpressVPN yang berfungsi untuk Netflix

    Berikut ini daftar server ExpressVPN yang baru-baru ini kami uji dan berfungsi di semua wilayah Netflix:

    • Australia: Australia – Melbourne
    • Kanada: Kanada – Toronto
    • Jepang: Jepang – Tokyo
    • Inggris Raya: Inggris Raya – Docklands
    • AS: AS – New Jersey

    Bisa untuk streaming 10 wilayah Netflix yang dibatasi secara geografis

    Kami menemukan bahwa ExpressVPN berfungsi dengan 10 pustaka Netflix populer.

    Berdasarkan pengujian yang kami lakukan, ExpressVPN adalah VPN terbaik untuk membuka blokir wilayah Netflix berikut: Australia, Brasil, Kanada, Prancis, Jerman, Italia, Belanda, AS, dan Inggris Raya. ExpressVPN juga merupakan salah satu dari segelintir VPN yang bisa membuka blokir Netflix Indonesia jika Anda berada di luar negeri.

    Mengakses Netflix AS menggunakan ExpressVPN

    ExpressVPN berfungsi di Netflix AS di semua pengujian kami.

    ExpressVPN lebih bisa diandalkan dibandingkan semua layanan lain yang kami uji. Namun, jika ExpressVPN tidak berfungsi di Netflix untuk Anda, baca panduan pemecahan masalah khusus kami.

    Sayangnya, ExpressVPN saat ini tidak bisa mengakses pustaka Netflix India, Meksiko, Korea Selatan, dan Turki yang populer.

    Kecepatan ExpressVPN untuk Netflix

    Berikut adalah hasil yang kami catat saat terhubung ke server ExpressVPN di wilayah Netflix populer:

    Lokasi Server Kecepatan Unduh Kualitas Streaming
    Kecepatan Mulai (Inggris Raya) 95 Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Inggris Raya 87 Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    AS 79 Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Jepang 73 Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Australia 69 Mbps 4K/Ultra HD (UHD)

    Kami mencatat kecepatan unduh rata-ratanya 87 Mbps saat terhubung ke server terdekat. Penurunan kecepatannya 8% saja, yang merupakan salah satu skor terbaik yang pernah kami catat.

    Koneksi jarak jauh yang kami rasakan juga sangat cepat, terutama saat terhubung dari Inggris Raya ke AS. Kecepatan mengesankan ini ideal untuk menonton Netflix AS dari luar negeri. Kecepatan koneksinya yang tinggi juga menjadikan ExpressVPN sebagai VPN terbaik untuk Australia.

    Berfungsi di semua platform dan perangkat

    ExpressVPN merupakan VPN Netflix yang berfungsi di sebagian besar perangkat. Performanya cukup baik di setiap platform yang kami uji: macOS, Windows, iOS, Android, Fire TV Stick, Apple TV, dan perute.

    Jika memiliki banyak perangkat, Anda dapat menggunakan VPN di hingga lima perangkat sekaligus.

    Fitur Smart DNS yang bagus

    Setiap langganan ExpressVPN dilengkapi dengan fitur MediaStreamer Smart DNS.

    Dengan fitur ini, Anda bisa mengubah wilayah Netflix di perangkat yang tidak secara langsung mendukung aplikasi VPN, seperti Apple TV, konsol game, dan Smart TV.

    Using ExpressVPN to access US Netflix on Xbox

    ExpressVPN selalu berhasil membuka blokir Netflix AS di Xbox.

    Ekstensi browser yang canggih

    Ekstensi browser ExpressVPN untuk Chrome dan Firefox merupakan yang terbaik yang pernah kami temukan.

    Ekstensi ExpressVPN memiliki semua fitur perangkat lunak VPN lengkap dan merupakan satu-satunya add-on VPN untuk memblokir kebocoran geolokasi HTML5.

    Akses ke berbagai platform konten

    Setelah ribuan pengujian, ExpressVPN tetap menjadi VPN streaming dengan rating tertinggi versi kami.

    ExpressVPN tidak hanya menembus pembatasan geografis Netflix, tetapi juga bisa untuk streaming banyak platform konten lainnya, seperti Amazon Prime Video, Disney+, dan HBO Max.

    Lebih mahal daripada VPN lainnya

    Harga ExpressVPN lebih mahal daripada layanan lain, tetapi sepadan dengan kecepatan streaming dan keandalan tinggi yang ditawarkannya.

    Sebelum berlangganan paket apa pun, Anda bisa menggunakan uji coba gratis ExpressVPN selama tujuh hari atau garansi uang kembali 30 hari tanpa syarat yang disediakannya

  2. 2. PrivateVPN: VPN Netflix Murah Terbaik

    VPN Netflix terjangkau terbaik dengan akses ke 14 wilayah Netflix.

    Gambar aplikasi PrivateVPN di seluler
     Mendapat rating 4.9 dari 5 
    1.735 ulasan pengguna
    Kunjungi PrivateVPN

    • Server IP khusus berfungsi andal untuk Netflix
    • Bisa untuk streaming 14 pustaka Netflix
    • Terbaik untuk streaming Netflix India, Irlandia, Afrika Selatan, dan Thailand
    • Tersedia uji coba gratis
    • Paket jangka panjang sangat murah
    • Aplikasi Fire TV Stick berfitur lengkap

    • Tidak bisa membuka blokir Netflix Meksiko, Korea Selatan, Turki, dan Indonesia
    • Hanya ada 150 server di seluruh dunia
    • Kecepatan lambat di beberapa server
    • Tidak ada ekstensi browser
    • Tidak ada fitur Smart DNS
    • Akses ke obrolan langsung tidak selalu tersedia

    Rating Netflix Keseluruhan: 8,9/10

    Rating keseluruhan ini dihitung berdasarkan rating subkategori berikut ini. Untuk mempelajari selengkapnya, baca metodologi pengujian VPN Netflix kami.

    • 9.99,9/10
    • 9.59,5/10
    • 9.19,1/10
    • 77,0/10
    • 8.58,5/10
    • 8.38,3/10

    PrivateVPN merupakan VPN termurah untuk Netflix, dengan harga Rp 30.714,10 per bulan untuk paket dua tahun.

    Layanan yang sangat terjangkau ini dapat mengakses 14 wilayah Netflix. VPN ini juga memiliki kecepatan koneksi yang bagus dan aplikasi VPN native untuk Fire TV Stick.

    Netflix ASYa
    Jumlah Pustaka Netflix14
    KecepataniKecepatanBerdasarkan koneksi uji lokal 100 Mbps95 Mbps
    Harga TermurahRp 30.714,10/bln selama tiga tahun Lihat semua paket
    Durasi Uji Coba GratisT/A
    Berfungsi untuk FirestickYa
    Smart DNSTidak
    Kompatibel dengan
    1. windowsWindows
    2. macosMac OS
    3. androidAndroid
    4. iosiOS

    Server PrivateVPN yang berfungsi untuk Netflix

    Berikut ini daftar server IP khusus PrivateVPN yang baru-baru ini kami uji dan berfungsi di setiap wilayah Netflix:

    • Australia: Australia – Sydney
    • Kanada: Kanada – Toronto
    • Jepang: Jepang – Tokyo
    • Inggris Raya: Inggris Raya – London
    • AS: AS – New York

    Selain itu, PrivateVPN adalah VPN terbaik yang kami uji dan berfungsi untuk Netflix India, Irlandia, Afrika Selatan, dan Thailand.

    Accessing a TV show on Netflix Canada using PrivateVPN

    PrivateVPN membuka blokir Netflix Kanada dalam pengujian kami.

    Akan tetapi, VPN ini tidak dapat membuka blokir pustaka populer, seperti Netflix Meksiko, Korea Selatan, Turki, dan Indonesia.

    Kecepatan PrivateVPN untuk Netflix

    Berikut adalah hasil yang kami catat saat terhubung ke server PrivateVPN wilayah Netflix populer:

    Lokasi Server Kecepatan Unduh Kualitas Streaming
    Kecepatan Awal (AS) 100 Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Amerika Serikat 95Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Inggris Raya 90Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Jepang 84Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Australia 76Mbps 4K/Ultra HD (UHD)

    Namun, jumlah jaringan PrivateVPN yang sedikit—150 server—menandakan beberapa server mengalami kepadatan yang parah. Hal ini menyebabkan streaming Netflix tidak mungkin dilakukan pada waktu tertentu.

    Misalnya, hanya ada satu server di Korea Selatan. Penurunan kecepatan koneksi kami dari London ke server ini adalah 98%—terlalu lambat untuk streaming.

    Performa buruk di beberapa server VPN ini membuat Anda kesulitan melakukan streaming Netflix dengan kualitas definisi standar (SD), apalagi 4K UHD.

    Server IP khusus berfungsi untuk Netflix

    PrivateVPN menawarkan server IP khusus kepada semua pelanggan. Saat terhubung ke salah satu server ini, Anda tidak akan berbagi alamat IP dengan orang lain.

    Dengan begitu, Netflix akan lebih sulit untuk mengidentifikasi dan memasukkan server ini ke dalam daftar hitam. Alhasil, PrivateVPN menjadi salah satu VPN paling bisa diandalkan untuk streaming Netflix.

    Dukungan pelanggan yang buruk

    Dukungan obrolan langsung tidak selalu tersedia di situs web PrivateVPN sehingga Anda mungkin perlu menunggu selama beberapa saat untuk mendapatkan balasan apabila mengalami masalah terkait streaming Netflix.

    Tidak ada ekstensi browser

    PrivateVPN juga satu-satunya VPN yang kami rekomendasikan, tetapi tidak memiliki ekstensi browser untuk Chrome atau Firefox.

    Jika Anda melakukan streaming Netflix dengan browser web, sebaiknya gunakan ExpressVPN, Windscribe, atau Surfshark saja.

    Tidak ada Smart DNS

    Selain itu, VPN ini tidak memiliki fitur Smart DNS sehingga Anda tidak bisa menggunakan PrivateVPN di Apple TV, Smart TV, atau konsol game.

    Bisa Digunakan untuk Mendapatkan Netflix Lebih Murah

    PrivateVPN juga merupakan salah satu VPN terbaik yang bisa Anda gunakan untuk mendapatkan Netflix lebih murah, berkat server Ukraina-nya. Kami menjelaskan cara kerjanya di panduan untuk mendapatkan diskon besar pada langganan Netflix.

  3. 3. Surfshark: Terbaik untuk Berbagai Perangkat

    Tonton 10 wilayah Netflix di sebanyak mungkin perangkat yang Anda inginkan.

    Aplikasi Surfshark
     Mendapat rating 4.1 dari 5 
    131 ulasan pengguna
    Kunjungi Surfshark

    • Membuka blokir 10 pustaka Netflix
    • Harga sangat murah untuk paket jangka panjang
    • Aplikasi yang dirancang dengan baik untuk Amazon Fire TV
    • Smart DNS berfungsi di Apple TV, PS5, dan Xbox
    • Koneksi simultan tanpa batas
    • Uji coba gratis tujuh hari

    • Lebih lambat daripada VPN top lainnya
    • Waktu untuk terhubung bisa lama
    • Kill Switch tidak diaktifkan secara default
    • Tidak bisa digunakan untuk streaming Netflix Kanada, Prancis, Jepang, dan Indonesia

    Rating Netflix Keseluruhan: 8,6/10

    Rating keseluruhan ini dihitung berdasarkan rating subkategori berikut ini. Untuk mempelajari selengkapnya, baca metodologi pengujian VPN Netflix kami.

    • 8.78,7/10
    • 7.57,5/10
    • 9.19,1/10
    • 8.98,9/10
    • 9.99,9/10
    • 8.58,5/10

    Surfshark adalah VPN Netflix sangat terjangkau yang mampu membuka blokir konten video yang dibatasi wilayah dengan mudah.

    VPN murah ini dapat digunakan untuk streaming 10 pustaka Netflix dalam kualitas HD. Selain itu, harganya hanya Rp 35.321,22 untuk paket langganan dua tahun.

    Netflix ASYa
    Jumlah Pustaka Netflix10
    KecepataniKecepatanBerdasarkan koneksi uji lokal 100 Mbps95 Mbps
    Harga TermurahRp 35.321,22/bln selama 26 bulan Lihat semua paket
    Durasi Uji Coba Gratis7 hari
    Berfungsi untuk FirestickYa
    Smart DNSYa
    Kompatibel dengan
    1. windowsWindows
    2. macosMac OS
    3. androidAndroid
    4. iosiOS

    ‎‎‎‎‎‎‎Server Surfshark yang berfungsi di Netflix

    Berikut ini daftar server Surfshark yang baru-baru ini kami uji dan berfungsi di setiap wilayah Netflix:

    • Australia: Australia – Melbourne
    • Inggris Raya: Inggris Raya – London
    • AS: Amerika Serikat – Boston

    Menonton 10 pustaka Netflix

    Surfshark tidak hanya membuka blokir Netflix di Amerika. VPN ini dapat digunakan untuk streaming sepuluh wilayah Netflix lain dan merupakan VPN terbaik untuk Netflix Meksiko, Rusia, dan Turki.

    Sayangnya, Surfshark tidak dapat mengakses beberapa wilayah Netflix populer, termasuk Brasil, Kanada, Prancis, Jepang, Korea Selatan, dan Indonesia.

    Server dioptimalkan untuk Netflix AS

    Surfshark memiliki jaringan 3.200+ server di 100 negara. VPN ini tidak memiliki server khusus streaming, tetapi sebagian besar servernya berfungsi di platform konten besar.

    Walaupun tidak bisa membuka blokir Netflix di banyak negara seperti Windscribe atau PrivateVPN, Anda bisa menggunakan Surfshark untuk streaming Netflix Amerika dari semua lokasi server yang tidak didukung.

    Bahkan, jika Anda mengakses Netflix dari lokasi server VPN yang tidak mendukung streaming, Surfshark akan otomatis mengalihkan Anda ke pustaka Netflix AS.

    {%ALT_TEXT%}

    Surfshark berfungsi di Netflix AS dalam pengujian kami.

    Kecepatan Surfshark untuk Netflix

    Berikut adalah hasil yang kami catat saat terhubung ke server Surfshark di wilayah Netflix populer:

    Lokasi Server Kecepatan Unduh Kualitas Streaming
    Kecepatan Awal (AS) 100 Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Amerika Serikat 95Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Inggris Raya 88Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Jepang 84Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Australia 79Mbps 4K/Ultra HD (UHD)

    Kecepatan Surfshark lebih lambat daripada VPN lain dalam daftar ini. Tergantung kecepatan internet dasar Anda, VPN ini dapat menyebabkan buffer dan lag.

    Uji coba tujuh hari yang benar-benar gratis

    Surfshark juga menawarkan uji coba gratis tujuh hari. Penawaran ini jarang ditemukan di antara VPN top dan merupakan cara yang bagus untuk menguji VPN sebelum mendaftar paket jangka panjang.

    Anda hanya dapat mendaftar ke uji coba gratis melalui aplikasi Android, iOS, atau Mac. Namun, Anda kemudian dapat memanfaatkannya di semua platform.

    Kompatibel dengan semua perangkat streaming media

    Kemampuan Surfshark juga sama bagusnya dalam melakukan streaming konten Netflix yang dibatasi secara geografis di TV.

    Tersedia aplikasi Fire TV Stick native dan layanan Smart DNS untuk membuka blokir Netflix di Apple TV dan konsol game.

    Aplikasi Fire TV sangat mengesankan dengan antarmuka menariknya yang dioptimalkan untuk layar besar.

    Surfshark's Fire OS app

    Layar utama aplikasi Fire TV Surfshark.

    Namun, fitur Smart DNS Surfshark sering kali lambat dan tidak dapat melakukan streaming Netflix dalam kualitas HD di Apple TV.

  4. 4. Windscribe: Bisa Streaming di Wilayah Terbanyak

    VPN terjangkau yang bisa membuka blokir pustaka Netflix terbanyak (32).

    Tangkapan layar seluler Windscribe
     Mendapat rating 5 dari 5 
    3 ulasan pengguna
    Kunjungi Windscribe

    • Membuka blokir 32 pustaka Netflix
    • VPN terbaik untuk menonton Netflix Korea Selatan
    • Aplikasi native untuk Firestick dan Android TV
    • Koneksi simultan tanpa batas
    • Langganan gratis bisa digunakan untuk Netflix Inggris Raya

    • Tidak selalu berfungsi di Netflix AS
    • Kecepatan streaming jarak jauh lebih lambat
    • Tidak berfungsi di Apple TV atau konsol game
    • Tidak tersedia obrolan langsung dengan agen manusia
    • Tidak ada akses ke Netflix Kanada, Prancis, Jepang, dan Indonesia
    • Periode jaminan pengembalian dana yang pendek

    Rating Netflix Keseluruhan: 8,4/10

    Rating keseluruhan ini dihitung berdasarkan rating subkategori berikut ini. Untuk mempelajari selengkapnya, baca metodologi pengujian VPN Netflix kami.

    • 7.37,3/10
    • 9.99,9/10
    • 8.88,8/10
    • 7.37,3/10
    • 8.98,9/10
    • 88,0/10

    Windscribe adalah VPN Netflix yang bagus. VPN ini dapat membuka blokir 32 pustaka Netflix internasional, tetapi tidak selalu bisa membuka blokir pustaka AS.

    Netflix ASYa
    Jumlah Pustaka Netflix32
    KecepataniKecepatanBerdasarkan koneksi uji lokal 100 Mbps96 Mbps
    Harga TermurahRp 88.303,04/bln selama 12 Bulan Lihat semua paket
    Berfungsi untuk FirestickYa
    Smart DNSTidak
    Kompatibel dengan
    1. windowsWindows
    2. macosMac OS
    3. androidAndroid
    4. iosiOS

    ‎‎‎‎‎‎‎Server Windscribe yang berfungsi di Netflix

    Berikut ini daftar server Windscribe yang baru-baru ini kami uji dan berfungsi di setiap wilayah Netflix:

    • Australia: Adelaide – Lofty
    • Kanada: Toronto – Mansbridge
    • Jepang: Tokyo – Kaiju
    • Inggris Raya: London – Crumpets
    • AS: New Jersey – Situation

    Membuka blokiran sebagian besar pustaka Netflix

    Selama beberapa bulan melakukan pengujian, Windscribe adalah VPN yang dapat membuka blokir pustaka Netflix dengan jumlah terbanyak.

    Kami menggunakan Windscribe untuk streaming konten HD di 32 pustaka Netflix internasional. Wilayah populer yang dibuka oleh VPN ini meliputi AS, Inggris Raya, India, Meksiko, Korea Selatan, Australia, dan Brasil.

    Namun, Windscribe tidak selalu berfungsi di Netflix AS. VPN ini juga tidak berfungsi di Netflix Kanada, Prancis, Jepang, Afrika Selatan, dan Indonesia.

    Streaming Harry Potter on Netflix's Turkish library using Windscribe

    Kami mengakses Netflix Turki dengan mudah menggunakan Windscribe.

    Pastikan opsi ‘Unlock Streaming’ (Buka Blokir Streaming) diatur ke ‘On‘ (Aktif) pada bagian ‘My Account‘ (Akun Saya) di akun Windscribe Anda.

    Kecepatan Windscribe untuk Netflix

    Berikut adalah hasil yang kami catat saat terhubung ke server Windscribe di wilayah Netflix populer:

    Lokasi Server Kecepatan Unduh Kualitas Streaming
    Kecepatan Awal (AS) 100 Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Amerika Serikat 96Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Inggris Raya 84Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Jepang 85Mbps Definisi Standar (SD)
    Australia 84Mbps Definisi Tinggi (HD)

    Berfungsi di Firestick, tetapi tidak dilengkapi Smart DNS

    Windscribe VPN juga sangat bagus untuk menonton Netflix di TV Anda dengan aplikasi VPN native untuk perangkat Fire TV dan Android TV. Aplikasinya mudah digunakan dan memberikan akses ke server di 69 negara.

    Namun, pengguna Apple TV, Roku, dan konsol game tidak dapat dengan mudah menggunakan Windscribe untuk melakukan streaming Netflix.

    Ketidakmampuan ini karena Windscribe tidak menyertakan fitur Smart DNS pada langganan VPN-nya—tidak seperti ExpressVPN dan Surfshark.

    Sebagai gantinya, Anda harus membayar tambahan Rp 614.282,00 per tahun untuk mendapatkan fitur Smart DNS Windscribe, yang bernama Control D.

    Jika Anda melakukan streaming Netflix di perangkat yang tidak mendukung aplikasi VPN, sebaiknya gunakan layanan MediaStreamer dari ExpressVPN.

    Versi gratis bisa untuk streaming Netflix Inggris Raya

    Windscribe juga memiliki VPN gratis dengan rating sangat tinggi sehingga Anda dapat menguji coba VPN ini sebelum mendaftar paket berbayarnya.

    Windscribe Free bisa membuka blokir 6 wilayah Netflix—termasuk Inggris Raya dan Prancis—yang tidak dapat dilakukan oleh kebanyakan VPN gratis.

    Using Windscribe Free VPN with Netflix

    Windscribe Free berfungsi di Netflix Inggris Raya.

    Namun, untuk mendapatkan akses ke pustaka Amerika, Anda harus mendaftar paket berbayarnya, Windscribe Pro. Selain itu, ada kuota data bulanan 10 GB yang terbatas pada versi gratisnya.

    Tidak Ada Dukungan Obrolan Langsung

    Sayangnya, kualitas dukungan obrolan langsung Windscribe berada di bawah standar dan jauh dari level yang kami harapkan.

    Tidak ada dukungan langsung 7×24 jam dengan agen manusia. Selain itu, sebagian besar pertanyaan langsung ditangani oleh chatbot (bot obrolan) yang tidak begitu membantu.

    Jika Anda mengalami masalah saat streaming Netflix menggunakan Windscribe, pilihan terbaik untuk mencari solusinya adalah dengan memeriksa forum online, membaca panduan dukungan online Windscribe, atau melalui fitur hubungi kami.

  5. 5. Proton VPN: VPN Netflix yang Sangat Aman

    VPN canggih yang membuka blokir 10 wilayah Netflix dengan kecepatan tinggi.

    Tangkapan layar aplikasi seluler Proton VPN
     Mendapat rating 5 dari 5 
    3 ulasan pengguna
    Kunjungi Proton VPN

    • Selalu berfungsi di Netflix AS
    • VPN terbaik untuk Netflix Swiss
    • Kecepatan unduh cepat di setiap lokasi
    • Aplikasi Fire TV dan Android TV yang mudah digunakan
    • Dukungan obralan langsung yang membantu
    • Hingga sepuluh koneksi simultan

    • Harga paket langganan mahal
    • Agak sulit digunakan dibandingkan VPN top lainnya
    • Versi gratis tidak berfungsi untuk Netflix
    • Tidak ada Smart DNS dan tidak ada ekstensi browser
    • Dukungan obrolan langsung tidak 7x24 jam
    • Tidak ada akses ke Netflix Brasil, Meksiko, atau Turki

    Rating Kecepatan Keseluruhan: 8,7/10

    Rating keseluruhan ini dihitung berdasarkan rating subkategori berikut ini. Untuk mempelajari selengkapnya, baca metodologi pengujian VPN Netflix kami.

    • 9.99,9/10
    • 99,0/10
    • 8.68,6/10
    • 77,0/10
    • 8.88,8/10
    • 8.68,6/10

    Proton VPN bisa untuk streaming Netflix dengan cepat dan andal. Dalam pengujian terbaru, kami berhasil membuka blokir 10 wilayah Netflix, termasuk AS, Inggris Raya, dan Jepang.

    Akses Netflix-nya yang cukup mengesankan sebagian karena jaringan servernya yang besar, yakni 2.970 server yang berlokasi di 68 negara.

    Netflix ASYa
    Jumlah Pustaka Netflix10
    KecepataniKecepatanBerdasarkan koneksi uji lokal 100 Mbps87 Mbps
    Harga TermurahRp 76.631,68/bln selama 24 Bulan Lihat semua paket
    Berfungsi untuk FirestickYa
    Smart DNSTidak
    Kompatibel dengan
    1. windowsWindows
    2. macosMac OS
    3. androidAndroid
    4. iosiOS

    ‎‎‎‎‎‎Server Proton VPN yang berfungsi di Netflix

    Berikut ini daftar server Proton VPN yang baru-baru ini kami uji dan berfungsi di setiap wilayah Netflix:

    • Australia: AU#19
    • Kanada: CA#26
    • Jepang: JP#77
    • Inggris Raya: UK#52
    • AS: US-NY#52

    Bisa untuk streaming di berbagai pustaka Netflix

    Proton VPN baru-baru ini meningkatkan kompatibilitasnya untuk Netflix.

    Sebelumnya, VPN ini hanya bisa mengakses lima wilayah Netflix. Sekarang, Proton VPN berfungsi di 10 pustaka Netflix, termasuk AS, Australia, dan Prancis.

    Melakukan Streaming Netflix AS dengan Proton VPN

    Proton VPN berfungsi dengan baik di Netflix AS selama pengujian kami.

    Saat ini, Proton VPN juga satu-satunya yang bisa membuka blokir Netflix Swiss.

    Meskipun begitu, kami tidak dapat mengakses pustaka Netflix populer lainnya, seperti Brasil, Belanda, Meksiko, Korea Selatan, dan Turki.

    Kecepatan VPN Proton untuk Netflix

    Berikut adalah hasil yang kami catat saat terhubung ke server Proton VPN di wilayah Netflix populer:

    Lokasi Server Kecepatan Unduh Kualitas Streaming
    Kecepatan Awal (AS) 100 Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Amerika Serikat 87Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Inggris Raya 89Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Jepang 83Mbps 4K/Ultra HD (UHD)
    Australia 76Mbps 4K/Ultra HD (UHD)

    Opsi bagus untuk Firestick, tetapi tanpa Smart DNS

    Dengan aplikasi TV Proton VPN, Anda bisa melakukan streaming konten Netflix yang dibatasi secara geografis di TV.

    Anda dapat mengunduhnya dari Android Appstore di Fire TV dan dari Google Play Store untuk Android TV.

    Proton VPN Fire TV app

    Aplikasi Proton VPN di uji Firestick kami.

    Namun, VPN ini tidak dilengkapi dengan fungsionalitas Smart DNS. Dengan demikian, satu-satunya cara untuk menggunakan Proton VPN di Apple TV atau konsol game adalah dengan menyiapkannya di perute rumah Anda.

    Versi gratis tidak berfungsi di Netflix

    Berbeda dengan Windscribe, langganan gratis Proton VPN tidak bisa digunakan untuk streaming Netflix. Saat mencoba mengakses layanan streaming, kami tidak dapat melihat konten eksklusif wilayah mana pun.

    Proton VPN sengaja memblokir pengguna gratisnya melakukan streaming Netflix agar mereka melakukan peningkatan ke langganan berbayarnya.

VPN Populer yang Tidak Selalu Berfungsi untuk Netflix

Kami menguji VPN populer secara rutin dengan Netflix. Dengan begitu, kami dapat mengidentifikasi VPN yang tidak berfungsi lagi untuk Netflix sebelum memublikasikan ulasan lainnya.

Berikut adalah daftar VPN populer yang juga tidak lagi berfungsi dengan Netflix:

1. NordVPN

NordVPN masih merupakan VPN Netflix yang bagus, tetapi kurang bisa diandalkan sejak Agustus 2021. NordVPN kini kadang berhenti berfungsi untuk Netflix AS dan hanya bisa membuka blokir delapan wilayah lebih sedikit dari sebelumnya.

VPN ini terlempar dari posisi lima besar VPN Netflix yang kami rekomendasikan, tetapi masih ada alternatif yang lebih baik untuk saat ini.

2. CyberGhost

CyberGhost adalah VPN yang bagus dengan server streaming khusus dan antarmuka yang ramah bagi pemula. Hingga kini, CyberGhost dapat melakukan streaming enam pustaka Netflix.

Namun, sejak berlakunya larangan VPN baru-baru ini oleh Netflix, CyberGhost hanya bisa membuka blokir dua wilayah: AS dan Italia. Tidak seperti sebelumnya, VPN ini tidak lagi bisa mengakses Netflix Jepang, Inggris Raya, Prancis, dan Jerman.

Singkatnya, CyberGhost bukan lagi opsi yang bagus untuk melakukan streaming berbagai pustaka Netflix. Untungnya, VPN ini masih bisa berfungsi untuk situs streaming lainnya, seperti BBC iPlayer, Hulu, dan Prime Video.

3. IPVanish

IPVanish adalah VPN populer yang berfokus pada aspek keamanan. VPN ini memberikan kecepatan tinggi, menggunakan enkripsi AES-256 yang aman, dan memiliki aplikasi VPN terbaik untuk Fire TV Stick.

Meskipun memiliki performa yang bagus di kategori lainnya, performa IPVanish buruk ketika digunakan untuk melakukan streaming Netflix. Dalam uji streaming terbaru, kami mendapati bahwa VPN ini hanya bisa melakukan streaming Netflix AS di PC.

Akan tetapi, saat mengujinya di perangkat Android dan iOS, serta Fire TV Stick, tidak ada satu pun wilayah Netflix yang dapat kami akses.

Sebelumnya, IPVanish kadang bisa membuka blokir pustaka Netflix Jepang dan AS, tetapi kini selalu tidak bisa diandalkan.

Di antara semua VPN top, IPVanish adalah opsi yang paling tidak kompatibel dengan Netflix. Jadi, meski Anda hanya berencana menggunakannya untuk streaming sesekali, sebaiknya hindari penggunaannya.

4. Unlocator VPN

Unlocator adalah VPN yang berfokus pada streaming dan layanan Smart DNS. Meskipun demikian, pengujian yang kami lakukan menemukan bahwa Unlocator hanya berfungsi dengan Netflix wilayah AS.

Saat terhubung ke semua 22 lokasi servernya, kami selalu diarahkan ke pustaka konten AS. Walau begitu, VPN ini jauh lebih tidak bisa diandalkan daripada VPN Netflix teratas dalam daftar ini.

Setelah membaca kebijakan pencatatan log-nya, kami juga menemukan bahwa Unlocator menyimpan alamat IP Anda—sehingga tidak sama sekali tidak bisa digunakan untuk melindungi privasi online. Singkatnya, kami sangat merekomendasikan agar menghindari penggunaan Unlocator.

5. Wachee

Wachee mengeklaim dapat berfungsi dengan lebih dari 90% pustaka Netflix, termasuk AS, Inggris Raya, Kanada, dan Spanyol.

Akan tetapi, setelah menggunakannya, kami menemukan bahwa VPN ini hanya memiliki server di sepuluh negara. Anda juga tidak dapat memilih server tersebut karena aplikasinya terhubung secara otomatis ke server VPN terdekat.

Akibatnya, Wachee tidak bisa digunkaan untuk menembus pemblokiran geografis Netflix. Dengan VPN ini, Anda hanya bisa melakukan streaming pustaka Netflix lokal atau salah satu negara tetangga.

VPN lain yang diblokir oleh Netflix

Di bawah ini adalah beberapa VPN lain, yang berdasarkan temuan kami, tidak berfungsi untuk Netflix AS:

Layanan VPN Tidak Berfungsi
IVPN Januari 2020
Mullvad November 2020
PureVPN Agustus 2021
TorGuard Juni 2020
TunnelBear Desember 2019

SARAN PAKAR: Jika VPN tidak berfungsi untuk Netflix, baca panduan khusus kami tentang perbaikan sederhana dan cara menembus kode kesalahan VPN Netflix.

VPN Manakah yang Berfungsi di Pustaka Netflix Terbanyak?

Kami telah menguji 55 VPN dengan Netflix di setiap negara di seluruh dunia guna mengidentifikasi VPN yang berfungsi di setiap wilayah Netflix.

Kami juga telah memeriksa fungsi VPN untuk Netflix di semua platform, termasuk di browser web dan perangkat streaming.

Penyelidikan kami terhadap VPN dan Netflix adalah yang paling mendalam dan lengkap. Secara total, kami melakukan lebih dari 10.000 pengujian secara manual.

Hasilnya menunjukkan bahwa Windscribe dapat melakukan streaming pustaka Netflix terbanyak. VPN ini berfungsi di 32 wilayah berbeda, termasuk AS, Inggris Raya, India, dan Australia.

Kami telah mengumpulkan ringkasan tentang hasil uji yang kami lakukan di tabel di bawah ini. Anda dapat membandingkan 22 VPN dan kompatibilitasnya dengan pustaka Netflix paling populer:

Grafik di bawah ini juga merangkum sepuluh besar VPN Netflix dan jumlah wilayah yang dapat diakses:

Grafik yang menampilkan temuan penelitian kami tentang VPN Netflix tahun 2021

Seperti yang Anda lihat, Windscribe sejauh ini adalah opsi terbaik untuk streaming Netflix internasional. Kemudian, diikuti oleh PrivateVPN yang bisa membuka blokir 14 pustaka dan Surfshark yang berfungsi di sebelas pustaka.

Berdasarkan hasil uji terbaru, Netflix Italia adalah pustaka Netflix yang paling mudah diakses. Lebih dari 60% VPN yang diuji dapat mengakses pustaka tersebut di semua platform.

Hal ini berbeda dengan pustaka Netflix di Afrika Selatan, Korea Selatan, dan Swiss—yang hanya bisa diakses oleh beberapa VPN.

Lihat hasil lengkap 55 VPN yang kami uji di spreadsheet data VPN Netflix publik kami.

Untuk setiap VPN, Anda akan mengetahui wilayah Netflix mana saja yang bisa dibuka blokirnya, tingkat keberhasilannya dalam melakukan streaming Netflix AS, serta  kompatibilitasnya dengan platform/perangkat.

Cara Menggunakan VPN untuk Netflix

Dengan menggunakan VPN, Anda akan bisa memaksimalkan manfaat berlangganan Netflix dengan memperbanyak jumlah konten yang dapat ditonton.

Dengan VPN, Anda juga bisa mendapatkan Netflix dengan harga lebih murah.

Anda dapat membuka blokir Netflix menggunakan VPN di berbagai perangkat. Cara Anda menggunakan VPN untuk Netflix bergantung pada kompatibilitas perangkat dengan aplikasi VPN native.

Petunjuk langkah demi langkah di bawah ini mencakup dua cara paling umum untuk membuka blokir Netflix: menggunakan VPN atau layanan Smart DNS.

Metode 1: Cara menggunakan aplikasi VPN untuk Netflix

Devices: PC, Mac, smartphone/tablet Android dan iOS, Fire TV, serta Chromecast dengan Google TV

1. Pilih VPN yang berfungsi untuk Netflix

Daftar ke layanan VPN yang bisa diandalkan untuk menembus batasan wilayah dengan kecepatan tinggi.

2. Unduh dan instal aplikasi VPN

Unduh VPN ke perangkat pilihan Anda, lalu siapkan dengan mengikuti petunjuk di layar.

Anda dapat mengunduh VPN pilihan langsung dari situs web perusahaan VPN. Jika Anda menggunakan smartphone atau Amazon Fire TV Stick, cari nama VPN di App Store perangkat.

3. Hubungkan ke server VPN

Setelah diinstal di perangkat Anda, luncurkan VPN, lalu hubungkan ke lokasi server yang dipilih.

Misalnya, untuk melakukan streaming Netflix AS, hubungkan ke server VPN AS. Untuk mengakses pustaka Netflix Jepang, hubungkan ke server VPN di Jepang.

Untuk VPN dengan server khusus Netflix, seperti CyberGhost, prosesnya bahkan lebih mudah. Hubungkan ke server berlabel ‘Netflix’ untuk menikmati streaming Netflix yang lancar.

4. Luncurkan Netflix

Setelah Anda terhubung ke server VPN di negara yang dituju, luncurkan Netflix di browser atau buka aplikasi Netflix di perangkat seluler Anda.

Jika server VPN diblokir oleh Netflix, putuskan koneksi, lalu coba server lain di lokasi tersebut. VPN terbaik memiliki banyak server dan alamat IP di setiap negara.

Pada video tutorial di bawah ini, kami menunjukkan kepada Anda betapa mudahnya streaming Netflix AS menggunakan perangkat lunak VPN (dalam hal ini ExpressVPN):

Metode 2: Cara menggunakan Smart DNS untuk Netflix

Devices: Apple TV, Roku, Xbox, PlayStation, dan perangkat serupa

1. Daftar ke layanan Smart DNS yang berfungsi untuk Netflix

Layanan ini dapat berupa layanan Smart DNS murni atau layanan yang ditawarkan oleh VPN (misalnya, MediaStreamer dari ExpressVPN).

2. Daftarkan alamat IP Anda

Di area akun Smart DNS, kirimkan alamat IP yang akan dimasukkan ke daftar putih agar Anda dapat menggunakan server DNS VPN.

Jika alamat IP dinamis sering berubah, Anda harus menyiapkan DDNS dan mengirimkan nama host statis. Anda dapat menemukannya dengan menggunakan layanan seperti www.dynu.com/.

Registering DDNS hostname with ExpressVPN

3. Cari alamat IP server DNS

Di area akun, temukan alamat IP server DNS yang ingin Anda gunakan pada perangkat untuk membuka blokir wilayah Netflix tertentu.

4. Tambahkan alamat IP server ke perangkat

Di Pengaturan perangkat Anda, perbarui konfigurasi DNS dengan alamat IP server DNS. Pada contoh di bawah, kami mengubah pengaturan DNS Apple TV.

Configuring DNS settings in Apple TV

5. Mulai ulang perangkat

6. Buka aplikasi Netflix

Ada juga cara ketiga untuk membuka blokir Netflix di perangkat apa pun. Cara ini melibatkan proses penyiapan VPN di perute Anda.

Akan tetapi, proses ini lebih rumit. Selain itu, kami merekomendasikan sebagian besar pengguna agar tetap menggunakan salah satu dari dua metode yang kami cantumkan di atas.

SARAN PAKAR: Kunjungi uNoGS untuk mengetahui pustaka Netflix mana saja yang berisi film atau acara TV yang ingin Anda tonton.

Cara Kami Menguji VPN untuk Netflix

Kami telah menguji 55 VPN terkait atribut utamanya, termasuk kecepatan, keandalan, dan dukungan untuk perangkat streaming populer.

Kami telah membeli setiap langganan VPN premium dengan harga eceran penuh dan, saat artikel ini ditulis, kami telah melakukan lebih dari 10.000 uji buka blokir.

Kami menguji setiap VPN di Windows, macOS, iOS, Android, Fire TV Stick, Apple TV, dan PS5.

Untuk menghitung rating keseluruhan VPN untuk Netflix, kami memberinya rating berdasarkan enam subkategori.

Untuk menetapkan peringkat VPN terbaik untuk Netflix, kami telah menguji:

  • Keandalan fungsi VPN untuk Netflix AS.
  • Jumlah wilayah Netflix lain yang bisa dibuka blokirnya, seperti Inggris Raya atau Jepang.
  • Kecepatan unduh di seluruh jaringan server VPN.
  • Aplikasi berkualitas tinggi untuk perangkat streaming populer.
  • Luasnya jaringan server dengan ribuan alamat IP.
  • Kualitas dan ketersediaan dukungan pelanggan VPN.

Pada bagian di bawah ini, kami akan membahas lebih detail tentang sejumlah kategori performa yang kami uji untuk VPN Netflix. Kami juga akan menjelaskan nilai setiap kategori terhadap rating keseluruhannya:

1. Keandalan Netflix AS: 25%

Persyaratan Minimum: Konsisten melakukan streaming Netflix AS di beberapa server AS.
Kami Merekomendasikan: Bisa untuk streaming Netflix AS di semua server AS.

Pustaka Netflix Amerika memiliki koleksi film dan acara TV terbanyak. Pustaka tersebut berisi hampir 6.000 judul, sedangkan beberapa wilayah lain hanya memiliki lebih dari 2.000 judul. Oleh karena itu, VPN Netflix terbaik seharusnya selalu berfungsi untuk Netflix AS dan di semua perangkat.

Kami menguji 20 VPN untuk Netflix AS setiap minggu dan melacak performa mereka secara berkala. Jika VPN gagal membuka blokir pustaka Netflix Amerika selama dua minggu berturut-turut, kami menggantinya dengan VPN yang lebih bisa diandalkan di halaman ini.

Selain berfungsi secara konsisten, VPN terbaik untuk Netflix akan mampu mengakses layanan streaming di server AS mana pun. Artinya, Anda dapat terhubung ke server mana pun yang terdekat sehingga kecepatannya bisa yang lebih kencang dan videonya memiliki resolusi lebih tinggi.

2. Pustaka Netflix Internasional: 25%

Persyaratan Minimum: Berfungsi di setidaknya empat wilayah Netflix.
Kami Merekomendasikan: Bekerja di lebih dari sepuluh pustaka Netflix.

Banyak acara TV dan film Netflix populer yang hanya tersedia untuk streaming di luar wilayah utama. Dengan menggunakan VPN yang berfungsi di jumlah total pustaka yang lebih besar, Anda memiliki kesempatan lebih besar untuk bisa mengakses konten yang diinginkan.

VPN terbaik berfungsi untuk Netflix di hampir semua servernya. Layanan dengan performa lebih buruk hanya berfungsi di server AS.

Untuk mengetahui jumlah wilayah Netflix yang bisa diakses oleh masing-masing VPN, kami melakukan penelitian terbesar tentang VPN Netflix dari ulasan yang pernah diterbitkan. Secara keseluruhan, kami menguji 20 VPN untuk Netflix di setiap negara.

Agar informasi ini selalu akurat dan terkini, temuan akan kami perbarui setiap minggu dengan data yang dihasilkan dari proses pengujian manual maupun otomatis.

3. Kecepatan: 20%

Persyaratan Minimum: Kecepatan unduh internasional rata-rata di atas 25 Mbps.
Kami Merekomendasikan: Kecepatan unduh internasional rata-rata di atas 80 Mbps.

Streaming adalah aktivitas yang memerlukan banyak transfer data. Jadi, Anda memerlukan kecepatan tinggi dari VPN untuk menghindari buffer saat streaming video. Karena Anda akan menggunakan VPN untuk mengakses wilayah Netflix dari seluruh dunia, performa VPN jarak jauh adalah faktor kecepatan yang paling penting.

Untuk menghitung rating kecepatan internasional dari setiap VPN, kami menguji masing-masing VPN saat terhubung ke server di Afrika, Asia, Eropa, Amerika Utara, Oseania, dan Amerika Selatan. Selanjutnya, kami menghitung rata-ratanya dan menetapkan rating VPN dari angka 110.

Kami lebih menyukai VPN dengan kecepatan internasional rata-rata yang melebihi 80 Mbps karena bisa diandalkan untuk menghasilkan resolusi kualitas video 4K di seluruh lokasi server. VPN yang lebih buruk memiliki kecepatan sekitar 25 Mbps sehingga performanya tidak konsisten di berbagai negara.

4. Kompatibilitas Perangkat: 20%

Persyaratan Minimum: Aplikasi native untuk Amazon Fire TV.
Kami Merekomendasikan: Aplikasi untuk Fire TV, Android TV, dan fitur Smart DNS.

Jika VPN tidak kompatibel dengan perangkat streaming, Anda harus menginstal VPN di perute untuk membuka blokir Netflix di TV. Proses ini memang rumit dan membutuhkan waktu. Jadi, kami hanya merekomendasikan VPN Netflix yang menyediakan aplikasi native untuk perangkat streaming populer.

Kami memeriksa kompatibilitas setiap VPN dengan Fire TV Stick, Google Chromecast, Apple TV 4K, dan PS5. Setelah menyiapkan VPN di perangkat, kami mengunduh aplikasi Netflix dan memastikan bahwa sekarang kami bisa melakukan streaming konten yang dibatasi secara geografis.

Selain dilengkapi dengan aplikasi native, VPN dengan rating teratas juga menyediakan fitur Smart DNS. Dengan kata lain, Anda dapat menggunakan server proksi di perangkat apa pun yang tidak mendukung VPN.

5. Jaringan Server: 5%

Persyaratan Minimum: Minimal tersedia sepuluh opsi server di wilayah Netflix populer.
Kami Merekomendasikan: Tersedia lebih dari 100 server di wilayah Netflix populer, masing-masing server memiliki alamat IP khusus.

Netflix mencegah pengguna VPN mengakses layanannya dengan memblokir alamat IP server VPN yang diidentifikasi.

Dengan begitu, adanya jaringan server yang besar memungkinkan pengguna untuk terhubung ke banyak server secara lebih merata daripada terkonsentrasi ke server yang terlalu padat di lokasi populer.

Kondisi ini akan memengaruhi frekuensi kemampuan VPN dalam melakukan streaming Netflix. Semakin sedikit pengguna yang terhubung dari satu alamat IP VPN, semakin kecil kemungkinan untuk dideteksi dan diblokir oleh Netflix.

Selain itu, dengan adanya server yang lebih banyak di suatu negara, Anda lebih berpeluang untuk menemukan server yang berfungsi.

VPN Netflix terbaik akan memiliki beberapa lokasi server tingkat kota di wilayah utama Netflix, seperti AS dan Jepang. Kami juga memberikan nilai ekstra bagi VPN yang menyediakan puluhan alamat IP per server.

6. Dukungan Pelanggan: 5%

Persyaratan Minimum: Dukungan email dan panduan online.
Kami Merekomendasikan: Dukungan pelanggan obrolan langsung 7×24 jam.

Saat menggunakan VPN untuk mengakses Netflix, beberapa server mungkin tidak berfungsi atau Anda mungkin menjumpai kode kesalahan. Oleh karena itu, VPN perlu memiliki dukungan pelanggan yang baik untuk membantu mengatasi masalah yang dialami pengguna.

Tim layanan pelanggan VPN dapat memberi tahu Anda tentang server yang saat ini berfungsi untuk Netflix dan memberikan solusi jika kode kesalahan muncul.

Kami menggunakan sistem skor yang dirancang khusus guna memberi rating dari angka 110 untuk setiap dukungan pelanggan VPN. VPN harus menyertakan dukungan obrolan langsung, beserta email dan sumber daya online agar kami dapat memberinya rating di atas 8,6 dalam kategori dukungan pelanggan.

Pertanyaan Umum VPN Netflix

Lokasi VPN Manakah yang Terbaik untuk Netflix?

Berdasarkan kualitas konten, Jepang adalah lokasi VPN terbaik untuk Netflix. Republik Ceko berada di urutan kedua, lalu diikuti oleh Korea Selatan.

Urutan ini berdasarkan hasil penyelidikan Uswitch di berbagai wilayah Netflix.

Oleh karena itu, VPN Netflix yang sangat bagus seharusnya dapat membuka blokir pustaka Netflix Jepang. Dari layanan yang kami uji, ExpressVPN berfungsi paling optimal untuk Netflix Jepang.

Apa VPN Gratis Terbaik untuk Netflix?

Hampir semua VPN gratis tidak berfungsi untuk Netflix. Untuk bisa menembus larangan VPN oleh Netflix, dibutuhkan sumber daya yang signifikan dan hampir semua VPN gratis tidak mampu menyediakannya.

Namun, kami menemukan dua VPN gratis yang bisa melakukan streaming Netflix AS: PrivadoVPN dan VPNhub.

Akan tetapi, VPN gratis yang berfungsi untuk Netflix tetap memiliki keterbatasan. Pada akhirnya, Netflix juga akan memblokir sebagian besar VPN gratis tersebut. Sementara itu, sebagian lainnya membatasi jumlah data yang bisa digunakan, kecuali jika Anda melakukan peningkatan ke paket berbayarnya.

Seberapa Tinggi Kecepatan yang Diperlukan untuk Mengakses Netflix?

Berikut adalah kecepatan internet minimum yang diperlukan menurut Netflix untuk melakukan streaming:

  • 3 Mbps—Direkomendasikan untuk kualitas SD
  • 5 Mbps—Direkomendasikan untuk kualitas HD
  • 25 Mbps—Direkomendasikan untuk kualitas Ultra HD (4K)

Untuk mengoptimalkan kecepatan streaming Anda, terhubung ke server VPN terdekat yang tersedia. Selain itu, gunakan protokol VPN yang kecepatannya dioptimalkan—misalnya, WireGuard—jika VPN Anda mendukungnya.

Berdasarkan data pengujian terbaru yang kami lakukan, Proton VPN adalah VPN tercepat untuk Netflix. Kecepatan unduh internasional kami hanya turun sebesar 19% saat menggunakan VPN ini.

Apakah Menggunakan VPN untuk Netflix Termasuk Tindakan Ilegal?

Tidak, menggunakan VPN untuk Netflix bukanlah kejahatan dan sama sekali tidak termasuk tindakan ilegal.

Tidak ada undang-undang yang melarang pengguna Netflix mengakses katalog internasionalnya dengan VPN dan tidak berisiko dikenai sanksi hukum.

Faktanya, Netflix mengizinkan penggunaan VPN. Namun, jika koneksi VPN terdeteksi, layanan akan membatasi tontonan Anda hanya untuk Netflix Originals.