Pengungkapan: Editorial Top10VPN bersifat independen. Kami dapat memperoleh komisi jika Anda membeli VPN dari situs ini

Cara Membuka Blokir Situs Web dari Mana Pun

Simon Migliano

Simon Migliano adalah seorang pakar VPN yang diakui dunia. Ia telah menguji ratusan layanan VPN dan hasil penelitiannya telah dimuat di BBC, The New York Times, Republika dan media publikasi lainnya.

Pengecekan Fakta oleh Callum Tennent

Keputusan Kami

Cara terbaik untuk membuka blokir situs web adalah dengan menggunakan Virtual Private Network (VPN). VPN itu murah, mudah digunakan, dan menyembunyikan alamat IP Anda—yang memberikan akses andal ke konten yang dibatasi di berbagai perangkat berbeda. Untuk membuka blokir situs web tanpa VPN, Anda dapat menggunakan proksi web, Smart DNS, atau browser Tor.

How to unbloc

Situs web dapat diblokir oleh pemerintah, ISP, pemegang hak cipta, pemilik situs web, serta administrator jaringan di sekolah, kampus, dan tempat kerja.

Biasanya, pemblokiran ini didasarkan pada alamat IP, geolokasi, atau jaringan lokal Anda.

Untungnya, ada berbagai alat dan metode yang dapat Anda gunakan untuk membuka blokir situs web, jika perlu.

Kami telah menguji lebih dari 20 metode berbeda untuk menemukan cara terbaik untuk membuka blokir situs web dari mana pun di dunia. Berdasarkan hasil yang kami temukan, lima metode terbaik di 2023 adalah:

  1. Menggunakan Virtual Private Network (VPN): Cara terbaik untuk membuka blokir situs web secara keseluruhan.
  2. Menggunakan Proksi Web: Cara tercepat untuk membuka blokir sebuah situs web tanpa VPN.
  3. Menggunakan Ekstensi Browser Proksi: Alat gratis yang mudah digunakan bagi pemula untuk membuka blokir situs web.
  4. Menggunakan Layanan Smart DNS: Alat terbaik untuk membuka blokir situs web di smart TV.
  5. Menggunakan Tor Browser: Cara yang sangat aman dan anonim untuk mengakses situs yang disensor.

RINGKASAN: Cara Membuka Blokir Situs Web Menggunakan VPN

  1. Pilih VPN, lalu instal ke perangkat Anda. Jika Anda memerlukan bantuan untuk memilih satu, lihat rekomendasi kami terkait VPN terbaik tahun 2023.
  2. Buka aplikasi VPN, lalu pilih lokasi server. Jika Anda mencoba untuk membuka blokir konten yang dibatasi secara geografis, pilih server di lokasi yang dibutuhkan.
  3. Aktifkan VPN. Anda dapat menjalankan uji kebocoran VPN untuk memastikannya berfungsi.
  4. Buka situs web yang diblokir yang ingin Anda akses. Situsnya akan dibuka blokirnya.

Berdasarkan pengujian yang kami lakukan, VPN sejauh ini merupakan alat paling efektif untuk membuka blokir situs web dan mengakses konten yang dibatasi secara online. Perangkat lunak VPN bisa diandalkan untuk menembus pemblokiran situs web yang paling ketat sekalipun, penyiapannya sangat mudah di hampir semua perangkat, dan memberikan kecepatan koneksi yang cepat dengan andal.

Menggunakan VPN adalah metode terbaik secara keseluruhan, tetapi bukanlah satu-satunya. Di artikel ini, kami akan menjelaskan cara membuka blokir situs web menggunakan semua alat yang tersedia untuk Anda di tahun 2023. Kami telah menguji masing-masing dan akan memberi tahu Anda jika berhasil dan, terlebih lagi, jika tidak berhasil.

Kami juga akan menjelaskan metode mana yang sebaiknya Anda gunakan di setiap perangkat. Kami akan membahas cara membuka blokir situs web di Mac, Windows, iPhone, Android, Chrome, Firefox, dan Smart TV.

Gunakan tautan di bawah untuk langsung ke bagian yang paling relevan bagi Anda atau lanjutkan membaca untuk mempelajari lebih dalam tentang lima metode terbaik secara keseluruhan.

Lima Metode Terbaik untuk Membuka Blokir Situs Web di 2023

Pada akhirnya, metode terbaik untuk membuka blokir situs web akan bergantung pada jenis pemblokiran yang diterapkan dan alasan penerapannya.

Berikut tabel yang meringkas metode terbaik untuk membuka blokir situs web, beserta kelebihan dan kekurangannya:

Metode Efektivitas Kemudahan Penyiapan Perlu Diunduh? Kecepatan Koneksi Privasi dan Keamanan Gratis atau Berbayar?
VPN Sangat Tinggi Mudah Ya Kencang Tinggi Berbayar
Proksi Web Sedang Sangat Mudah Tidak Lambat Rendah Gratis
Ekstensi Proksi Tinggi Mudah Ya Sedang Sedang Gratis atau Berbayar
Tor Browser Sedang Sulit Ya Lambat Tinggi Gratis
Smart DNS Sedang Sulit Tidak Kencang Rendah Berbayar

Untuk membantu Anda menemukan metode terbaik untuk situasi Anda, kami telah menguji lebih dari 20 metode berbeda untuk melihat seberapa efektif metode tersebut dalam membuka blokir situs web dan mengatasi pemblokiran konten.

Secara keseluruhan, kami mendapati bahwa menggunakan VPN adalah cara terbaik untuk membuka blokir situs web di rumah, di kantor, dan di negara dengan tingkat penyensoran ketat. VPN juga cara terbaik untuk mengakses konten yang dibatasi secara geografis dari luar negara Anda.

Namun, VPN bukanlah opsi terbaik di semua situasi.

Misalnya, jika Anda sedang terburu-buru, cara tercepat untuk membuka blokir situs web adalah dengan menggunakan proksi web. Jika anonimitas adalah prioritas Anda, sebaiknya gunakan browser Tor. Intinya, cara terbaik untuk membuka blokir situs web tergantung cara pemblokirannya dan prioritas Anda.

Pada bagian di bawah ini, kita akan melihat lebih detail masing-masing metode.

1. Virtual Private Network (VPN)

Kelebihan Kekurangan
Menembus setiap jenis pemblokiran situs web VPN yang bagus membebankan biaya berlangganan bulanan
Mengenkripsi lalu lintas web Anda Anda harus mendaftar dan mengunduh perangkat lunak sebelum dapat membuka blokir situs web
Menawarkan berbagai lokasi server Dampak kecil pada kecepatan koneksi
Melindungi semua lalu lintas masuk dan keluar dari perangkat Anda VPN berkualitas rendah mungkin akan mencatat log aktivitas Anda
Sering kali dilengkapi dukungan pelanggan khusus

Virtual Private Network (VPN) adalah jenis perangkat lunak yang dirancang untuk meningkatkan privasi, keamanan, dan kebebasan online Anda. Menurut pengujian kami, VPN merupakan cara yang paling efektif dan andal untuk membuka blokir situs web.

Aplikasi VPN tersedia di berbagai perangkat berbeda, yang berarti juga merupakan metode yang paling serbaguna. Anda bisa menggunakan VPN untuk mengakses konten yang dibatasi di ponsel, komputer, atau bahkan Smart TV.

ExpressVPN Streaming Channel 4

ExpressVPN membuka blokir Channel 4 di desktop, perangkat seluler, dan perangkat rumah.

VPN berfungsi dengan mengenkripsi lalu lintas web Anda dan merutekannya melalui server VPN jarak jauh. Proses ini memiliki efek menyembunyikan alamat IP dan lokasi geografis dari situs web yang Anda kunjungi.

VPN juga mencegah penyedia layanan internet (ISP), pemerintah, dan administrator Wi-Fi (misalnya, di rumah, di kantor, atau di Wi-Fi publik) agar tidak bisa memantau aktivitas penelusuran Anda.

VPN adalah alat paling efektif dalam menembus pemblokiran situs web karena tiga alasan utama:

1. Enkripsi VPN membuka blokir situs web yang diblokir berdasarkan URL atau nama domain.

ISP, pemerintah, dan administrator jaringan sering kali memblokir situs web menggunakan ‘daftar hitam’ URL atau nama domain tertentu. Enkripsi VPN mencegah sistem tersebut melihat situs web yang Anda kunjungi, yang berarti sistem tersebut tidak dapat memblokir koneksi Anda.

Oleh karena itu, VPN sangat bagus untuk membuka blokir situs web di tempat kerja dan untuk menembus penyensoran online di negara-negara seperti Tiongkok atau Rusia. Seringkali, VPN top dilengkapi dengan server yang diobfuskasi yang dirancang khusus untuk membuka blokir situs web di negara-negara yang menerapkan pembatasan.

2. Dengan menyembunyikan alamat IP Anda, VPN membuka blokir konten yang dibatasi secara geografis.

Beberapa situs web meng-hosting konten yang dibatasi untuk wilayah geografis tertentu. Saat mengunjunginya, situs web tersebut menggunakan alamat IP untuk menentukan lokasi Anda, lalu memblokir Anda.

Saat terhubung ke server VPN di lokasi yang berbeda, Anda mengganti sementara alamat IP dan memalsukan geolokasi Anda. Dengan begitu, Anda bisa membuka blokir situs web yang biasanya tidak tersedia di wilayah Anda.

Oleh karena itu, pengguna VPN dapat membuka blokir situs web yang dibatasi secara geografis, seperti HBO Max, BBC iPlayer, atau Hotstar. Anda bisa membuka akses materi streaming tambahan di situs seperti Netflix atau Disney Plus, serta menembus pembatasan hak cipta di YouTube dan Twitter.

3. Aplikasi VPN dapat diunduh ke hampir semua perangkat.

Anda dapat menggunakan VPN dengan mudah untuk membuka blokir situs web dan layanan streaming di laptop, ponsel, atau tablet. Ekstensi VPN khusus juga tersedia untuk browser tertentu, yang berarti Anda bisa dengan cepat mengakses konten yang dibatasi di Chrome, Firefox, atau Edge.

Kelemahan utama menggunakan VPN untuk membuka blokir situs web adalah biayanya. Berlangganan VPN yang berkualitas biasanya dibanderol sekitar Rp 61.632,65 per bulan. VPN gratis memang ada, tetapi sering kali memiliki batasan atau bahkan tidak aman.

VPN juga mungkin bukan opsi terbaik untuk membuka blokir situs web dengan cepat. Proses pendaftaran dan penginstalan perangkat lunak VPN ke perangkat dapat memakan waktu beberapa menit, yang tidak ideal jika Anda butuh akses cepat ke halaman web yang dibatasi.

SARAN PAKAR: Anda mungkin tidak memiliki izin untuk menginstal aplikasi VPN jika menggunakan komputer umum atau perangkat kerja. Dalam kasus ini, menggunakan VPN bukanlah cara terbaik untuk membuka blokir situs web. Coba gunakan proksi web atau layanan Smart DNS.

Gunakan VPN jika Anda:

  • Membuka blokir situs web dalam jangka panjang (misalnya, bepergian).
  • Melewati pembatasan geografis (misalnya, pada platform streaming).
  • Membuka blokir situs web di perangkat seluler.
  • Umumnya mengkhawatirkan privasi dan keamanan online Anda.

Jangan gunakan VPN jika Anda:

  • Mencoba membuka blokir satu halaman web dengan cepat. Gunakan proksi web sebagai gantinya.
  • Membuka blokir layanan streaming di Smart TV atau konsol game. Gunakan Smart DNS sebagai gantinya.
  • Di komputer umum atau perangkat kerja, tempat Anda tidak memiliki izin yang diperlukan untuk mengunduh aplikasi VPN.

Cara Membuka Blokir Situs Web dengan VPN

Menunjukkan cara membuka blokir situs web menggunakan ExpressVPN.

Berikut cara menggunakan VPN untuk membuka blokir situs web:

  1. Pilih layanan VPN tepercaya, seperti ExpressVPN (VPN rating teratas tahun 2023).
  2. Pilih paket pembayaran pilihan Anda. Semakin lama paketnya, semakin murah biaya bulanannya.
  3. Instal VPN. Untuk kebanyakan perangkat, Anda bisa menyiapkan VPN cukup dengan mengunduh aplikasi yang sesuai.
  4. Buka aplikasi VPN. Anda mungkin perlu memverifikasi akun saat pertama kali membukanya.
  5. Pilih lokasi server. Temukan server VPN di lokasi yang akan membuka blokir situs web yang ingin dikunjungi.
  6. Tekan hubungkan. Koneksi Anda sekarang akan dialihkan melalui server VPN tersebut. Anda dapat membuka blokir situs web dan melakukan penelusuran secara privat.

2. Proksi Web

Kelebihan Kekurangan
Sangat mudah digunakan Tidak berfungsi untuk streaming konten, termasuk YouTube dan Netflix
Penyiapan atau penginstalan manual tidak diperlukan Kebanyakan proksi tidak terenkripsi sehingga ISP dan administrator jaringan masih bisa melihat aktivitas Anda
Gratis untuk digunakan Tidak akan melindungi aktivitas apa pun di luar tab browser yang sedang Anda buka
Berfungsi untuk membuka blokir konten berbasis teks yang dibatasi secara geografis Diketahui menyuntikkan iklan dan terkadang bahkan malware ke dalam sesi penelusuran Anda
Penyedia proksi yang bagus memungkinkan Anda memilih lokasi server Pemilik situs web dan administrator jaringan terkadang memblokir situs web proksi
Lebih lambat dibandingkan VPN karena kepadatan

Cara tercepat untuk membuka blokir situs web sederhana adalah dengan menggunakan proksi web. Untuk melakukannya, Anda cukup memasukkan URL yang ingin dibuka blokirnya, tekan “enter”, dan konten yang dibatasi akan muncul.

HideMyAss Web Proxy

Layanan proksi web HideMyAss.

Seperti VPN, proksi web bekerja dengan merutekan lalu lintas web Anda melalui server proksi jarak jauh menuju situs web yang diinginkan.

Proses ini memiliki efek mengganti sementara alamat IP Anda dengan alamat IP server proksi, yang secara efektif menyembunyikan lokasi fisik Anda dari situs web yang dikunjungi.

<span>Server proksi menyembunyikan lokasi fisik Anda</span>.

Server proksi menyembunyikan lokasi fisik Anda.

Dengan begitu, Anda dapat menggunakan proksi web untuk membuka blokir situs web yang tidak tersedia di wilayah geografis Anda. Pada beberapa proksi web, Anda bahkan bisa memilih lokasi server proksi—sama seperti layanan VPN.

Manfaat lainnya adalah Anda tidak perlu mengunduh atau menginstal apa pun untuk menggunakan proksi web—cukup buka situs web proksi di browser Anda, lalu masukkan URL.

Oleh karena itu, penggunaan proksi web adalah opsi paling mudah untuk membuka blokir situs web di komputer umum, seperti di kantor atau di perpustakaan umum.

Proxy web biasanya gratis untuk digunakan juga. Sayangnya, penggunaan gratis ini sering kali disertai dengan beberapa kelemahan operasional yang perlu Anda ketahui:

  • Tanpa Enkripsi: Kebanyakan web proksi tidak mengenkripsi koneksi Anda. Artinya, pemerintah, ISP, dan administrator jaringan dapat memantau aktivitas dan memblokir koneksi Anda jika pihak-pihak tersebut ingin melakukannya.
  • Perlindungan Hanya pada Satu Tab: Tidak seperti VPN, proksi web tidak akan mengalihkan lalu lintas apa pun dari luar tab browser yang sedang dibuka. Artinya, Anda perlu menavigasi ke URL proksi web setiap kali membuka tab baru.
  • Masalah Privasi dan Keamanan: Beberapa proksi web melacak aktivitas Anda dan menjual informasi tersebut kepada pengiklan dan pihak ketiga lainnya. Banyak di antaranya juga memasukkan iklan ke dalam sesi penelusuran dan beberapa diketahui menginfeksi pengguna dengan malware.
  • Tanpa Konten Multimedia: Proksi web jarang memberikan akses ke konten video atau audio. Dalam proses pengujian, kami tidak dapat menemukan satu pun proksi yang mampu membuka blokir materi streaming yang dibatasi di Netflix atau YouTube.

SARAN PAKAR: Lebih cepat membuka blokir situs web dengan proksi karena tidak memerlukan penginstalan perangkat lunak pihak ketiga. Namun, bukan berarti web proksi memberikan kecepatan koneksi atau waktu muat yang lebih cepat. Pengujian kami menunjukkan bahwa, rata-rata, VPN memuat konten yang dibatasi lebih cepat daripada proksi web.

Gunakan Proksi Web jika Anda:

  • Sedang mencoba mengakses laman web berbasis teks yang diblokir dengan cepat, seperti artikel surat kabar atau laman Wikipedia.
  • Tidak memiliki izin untuk mendownload software atau ekstensi browser di perangkat yang Anda gunakan, seperti di PC publik, komputer kantor, atau Chromebook sekolah.

Jangan gunakan Proksi Web jika Anda:

  • Berbagi informasi pribadi atau sensitif.
  • Ingin mengakses konten multimedia yang diblokir, seperti situs streaming video.
  • Tidak ingin administrator Wi-Fi kantor atau sekolah melihat aktivitas online Anda.
  • Khawatir dengan privasi dan keamanan online Anda.

Cara Membuka Blokir Situs Web Dengan Proksi Web

Cara menggunakan proksi web HMA untuk membuka blokir Orlando Sentinel.

Untuk membuka blokir situs web menggunakan proksi web:

  1. Buka situs proksi web di browser Anda. Opsi yang populer antara lain Hide.me, HideMyAss, dan kProxy.
  2. MasukkanURL yang ingin Anda buka blokirnya.
  3. Pilih lokasi proksi. Pilih negara tempat situs web yang ingin Anda akses tidak dibatasi.
  4. Klik ‘kunjungi secara anonim’. Situs web akan muncul tanpa pemblokiran di layar Anda.

3. Ekstensi Browser Proksi

Kelebihan Kekurangan
Biasanya gratis Enkripsi yang lebih lemah daripada VPN ‘lengkap’
Nyaman digunakan setelah proses penyiapan awal Beberapa ekstensi proksi menampilkan iklan
Terkadang bisa membuka blokir konten streaming Hanya melindungi lalu lintas browser Anda
Berbagai pilihan lokasi server Ekstensi tidak tersedia di perangkat seluler
Tersedia di Chrome, Firefox, dan Microsoft Edge

Ekstensi browser proksi pada dasarnya adalah titik tengah antara layanan VPN dan proksi web.

Daripada mengunduh perangkat lunak langsung ke perangkat Anda atau membuka URL proksi web, ekstensi browser proksi melibatkan penginstalan ekstensi atau add-on ke browser Anda. Kemudian, Anda dapat menggunakan ekstensi browser untuk mengakses situs web yang dibatasi secara geografis.

Ekstensi browser proksi berfungsi dengan cara yang hampir sama seperti proksi web atau VPN. Saat diaktifkan, aktivitas browser Anda dirutekan melalui server proksi jarak jauh, yang memiliki efek menyembunyikan alamat IP Anda yang sebenarnya dari situs web yang dikunjungi. Metode ini membuka blokir situs yang melakukan pemblokiran berdasarkan alamat IP atau lokasi fisik Anda.

The main menu on CyberGhost's Chrome extension

Ekstensi Chrome CyberGhost.

Oleh karena itu, ekstensi browser proksi tidak sesederhana atau secepat yang disiapkan sebagai proksi web, tetapi menurut kami ekstensi tersebut secara umum lebih efektif dan dapat diandalkan untuk membuka blokir situs web. Misalnya, kami mendapato bahwa kebanyakan ekstensi browser proksi memungkinkan Anda streaming video YouTube yang dibatasi secara geografis, sedangkan kebanyakan proksi web tidak bisa.

Di sisi lain, ekstensi browser proksi  tidak seaman VPN. Kebanyakan ekstensi proksi menggunakan enkripsi HTTPS, yang berarti domain yang Anda kunjungi mungkin masih dapat dilihat oleh pihak ketiga.

Selain itu, banyak ekstensi browser yang bisa digunakan secara gratis karena menghasilkan uang dengan menjual data penelusuran atau dengan memasukkan iklan ke dalam sesi Anda. Google mengeklaim telah memeriksa semua ekstensi Chrome-nya, tetapi add-on yang tidak aman masih ada saja yang lolos dari pemfilteran—seperti ekstensi Chrome Hola VPN.

Oleh karena itu, sebaiknya hindari penggunaan proksi dalam bentuk apa pun untuk aktivitas sensitif yang melibatkan berbagi informasi keuangan, medis, atau pribadi—Anda tidak akan pernah bisa tahu siapa yang memantau.

Meski begitu, ekstensi browser proksi berkualitas bagus tersedia di Chrome, Firefox, dan Edge. Namun, perlu diperhatikan bahwa pengguna seluler tidak dapat mengunduh ekstensi Chrome. Pengguna iOS juga tidak bisa mendapatkan add-on Firefox.

Gunakan ekstensi browser proksi jika Anda:

  • Tidak dapat mengunduh perangkat lunak VPN ke perangkat Anda, misalnya di Chromebook atau komputer kerja.
  • Membuka blokir situs web untuk jangka panjang, seperti saat bepergian.

Jangan gunakan ekstensi browser proksi jika Anda:

  • Sangat khawatir tentang privasi dan keamanan online.
  • Menembus langkah-langkah penyensoran di negara-negara yang sangat otoriter.
  • Berbagi informasi pribadi atau sensitif.
  • Menggunakan Firefox di iOS atau Google Chrome di smartphone.

Cara Membuka Blokir Situs Web dengan Ekstensi Browser Proksi

Cara menggunakan Ekstensi Chrome CyberGhost untuk membuka blokir The Baltimore Sun.

Untuk membuka blokir situs web di Chrome dengan ekstensi browser proksi:

  1. Buka Chrome di perangkat Anda.
  2. Ketuk ikon More (Lainnya). Di Mac, ikon ini berupa tiga titik vertikal di pojok kanan atas.
  3. Di bagian More Tools (Alat Lainnya), klik Extensions (Ekstensi).
  4. Klik ikon Tiga Garis Horizontal. Di Mac, letaknya di pojok kiri atas.
  5. Pilih Buka Chrome Web Store.
  6. Masukkan nama ekstensi browser proksi yang ingin diunduh. Kami merekomendasikan proksi Chrome dari CyberGhosts dan PIA.
  7. Klik Add to Chrome (Tambahkan ke Chrome). Kemudian, Anda harus mengonfirmasi penginstalan.
  8. Setelah diunduh, Anda dapat membuka ekstensi browser proksi dengan mengeklik ikonnya di browser. Ekstensi ini akan berada di sebelah bilah alamat Anda.
  9. Pilih lokasi server. Anda mungkin perlu mendaftar ke layanan sebelum melakukannya.
  10. Aktifkan proksi. Dengan cara ini, Anda akan terhubung ke server proksi.
  11. Buka situs web yang diblokir. Situs web akan terbuka blokirnya.

Untuk membuka blokir situs web di Firefox dengan add-on browser proksi:

  1. Buka browser Firefox di perangkat Anda.
  2. Buka pustaka Add-On Mozilla.
  3. Cari add-on browser proksi. Kami merekomendasikan Proksi Firefox dari Surfshark.
  4. Klik + Add (Tambahkan) untuk mengunduh add-on.
  5. Setelah diunduh, buka add-on dengan mengeklik ikonnya di bilah alamat.
  6. Pilih lokasi server. Anda mungkin perlu mendaftar ke layanan sebelum melakukannya.
  7. Aktifkan proksi. Dengan cara ini, Anda akan terhubung ke server pilihan.
  8. Buka situs web yang diblokir. Situs web akan terbuka blokirnya.

CATATAN: Kami tidak menyarankan penggunaan ekstensi browser proksi untuk membuka blokir situs web di Safari. Apple menawarkan dukungan yang terbatas untuk ekstensi pihak ketiga. Dengan begitu, sebagian besar ekstensi proksi yang aman tidak tersedia untuk pengguna Safari.

4. Tor Browser

Kelebihan Kekurangan
Bisa digunakan untuk membuka blokir situs web di negara dengan tingkat penyensoran ketat Kecepatan yang sangat lambat
Bisa diunduh dan digunakan secara gratis Tidak tersedia di perangkat iOS
Jaringan terdesentralisasi memaksimalkan anonimitas pengguna Tidak dapat diunduh di PC publik atau perangkat kerja
Menggunakan enkripsi yang sangat kuat Terkait dengan aktivitas kriminal

Browser Tor adalah browser web bersumber terbuka gratis yang dibuat untuk memaksimalkan anonimitas pengguna secara online. Browser ini bisa untuk diunduh di perangkat Windows, macOS, Linux, dan Android.

Tor berfungsi dengan mengenkripsi koneksi internet Anda dan kemudian merutekannya melalui beberapa server atau “node” yang dikelola oleh sukarelawan, yang dikenal sebagai jaringan Tor.

<span>Cara jaringan tor merutekan ulang data Anda</span>.

Cara jaringan tor merutekan ulang data Anda.

Menggunakan Tor memastikan bahwa situs web tidak dapat melihat lokasi geografis atau alamat IP Anda yang sebenarnya. Sebaliknya, situs web melihat koneksi Anda berasal dari lokasi node keluar.

Oleh karena itu, Anda dapat menggunakan Tor untuk membuka blokir situs web yang dibatasi secara geografis, asalkan node keluar terletak di negara tempat konten dapat diakses.

Sayangnya, memilih lokasi node keluar tidak selalu mudah. Browser menawarkan beberapa tingkat kontrol, tetapi tidak sebanyak yang Anda dapatkan dengan VPN, proksi web, atau layanan Smart DNS.

Karenanya, kami tidak menyarankan penggunaan Tor untuk membuka blokir konten streaming, seperti di Netflix atau HBO Max. Tidak hanya Tor sangat lambat, streaming biasanya membutuhkan pemalsuan geografis yang jauh lebih akurat daripada yang dapat diberikan oleh browser Tor.

SARAN PAKAR: Jika Anda khawatir VPN tidak berfungsi, opsi teraman adalah memilih layanan VPN yang lebih bisa diandalkan. Kami merekomendasikan ExpressVPN, yang menggunakan enkripsi AES-256 dan tidak pernah gagal lulus uji kebocoran kami selama lebih dari lima tahun pengujian.

Sebagai gantinya, Anda harus menggunakan browser Tor untuk membuka blokir situs web jika Anda mencoba menembus pembatasan sensor yang diberlakukan di tingkat pemerintah atau untuk memaksimalkan anonimitas online Anda.

Tor dirancang dengan mempertimbangkan jurnalis dan pelapor dari negara-negara otoriter. Enkripsi yang ketat dan arsitektur jaringan yang terdesentralisasi berarti bahwa pemerintah, polisi, dan ISP tidak dapat melacak aktivitas penelusuran sehingga tidak dapat memblokir Anda untuk mengakses informasi dan situs web tertentu.

Singkatnya, Tor merupakan cara paling anonim untuk membuka blokir situs web yang diblokir oleh pemerintah Anda.

Meskipun Anda hampir pasti dapat mengakses situs web yang diblokir oleh perusahaan Anda menggunakan browser Tor, ingatlah bahwa administrator jaringan Anda akan melihat bahwa Anda menggunakan jaringan Tor (walau mereka tidak dapat melihat aktivitas Anda).

Administrator jaringan mungkin tidak menyetujui hal ini karena kekhawatiran akan keamanan Tor. Memang benar beberapa tempat kerja, kampus, dan sekolah melakukan pemblokiran terhadap pengguna dari mengunduh browser Tor di jaringan lokal. Browser Tor juga dilarang di beberapa negara, termasuk Tiongkok dan Rusia.

Gunakan browser Tor jika Anda:

  • Sangat mengutamakan anonimitas.
  • Mengakses informasi yang disensor oleh pemerintah Anda.

Jangan gunakan browser Tor jika Anda:

  • Sedang membuka blokir konten streaming, atau apa pun yang memerlukan kecepatan koneksi tinggi.
  • Mencoba mengakses situs yang dibatasi untuk wilayah geografis tertentu.
  • Membuka blokir situs di sekolah atau kantor.
  • Menggunakan iPhone atau iPad.

Cara Membuka Blokir Situs Web Menggunakan Tor

Anda hanya dapat mengakses situs .onion menggunakan Tor Browser.

Untuk menggunakan Tor Browser guna membuka blokir situs web:

  1. Buka laman pengunduhan Tor Project. Anda dapat mengunduhnya ke komputer Windows, Linux, atau macOS. Ada juga aplikasi smartphone Android.
  2. Pilih sistem operasi Anda dan unduh file .exe yang sesuai.
  3. Buka file, lalu pilih bahasa Anda menggunakan menu drop-down.
  4. Jika Anda senang dengan pengaturan yang direkomendasikan, tekan hubungkan. Tor akan disiapkan dan Anda akan dapat membuka blokir situs web dan melakukan penelusuran secara anonim.

Penting untuk diingat bahwa menggunakan Tor memiliki risiko. Jika Anda tidak mengonfigurasi browser dengan benar dan mengubah perilaku penelusuran, identitas Anda akan terungkap dengan sangat mudah.

5. Smart DNS

Kelebihan Kekurangan
Dikhususkan untuk membebaskan konten streaming yang dibatasi secara geografis Tidak menyembunyikan alamat IP Anda
Kecepatan koneksi sangat tinggi Tidak akan mengenkripsi lalu lintas web Anda
Berfungsi di berbagai perangkat, termasuk Apple TV dan konsol game
Membutuhkan biaya berlangganan, meskipun biasanya lebih murah daripada berlangganan VPN
Penyiapan bisa jadi rumit bagi pemula

​​Smart DNS adalah alat yang efektif untuk mengakses situs web yang diblokir atau dibatasi di wilayah Anda. Smart DNS murah, kompatibel dengan berbagai perangkat, dan biasanya digunakan untuk membuka blokir layanan streaming karena kecepatan koneksinya yang sangat cepat.

Smart DNS berfungsi dengan merutekan ulang permintaan DNS (Domain Name System) Anda melalui server proksi di negara yang dipilih. Oleh karena itu, Smart DNS berbeda dengan layanan proksi dan VPN, yang mengarahkan ulang semua lalu lintas Anda melalui server proksi.

<span>Cara kerja <em>Smart DNS</em> untuk membuka blokir situs web <em>streaming</em></span>.

Cara kerja Smart DNS untuk membuka blokir situs web streaming.

Cukup dengan merutekan ulang permintaan DNS Anda, layanan Smart DNS mampu mencapai kecepatan yang jauh lebih cepat daripada VPN atau proksi web.

Namun, kecepatan lebih diutamakan daripada keamanan. Tidak seperti Tor atau VPN, alat Smart DNS tidak akan mengenkripsi lalu lintas Anda atau bahkan menyembunyikan alamat IP Anda. Artinya, perusahaan, ISP, dan pemerintah dapat melihat situs web yang Anda kunjungi sehingga masih bisa memblokir Anda kapan pun mereka mau.

Artinya, hal ini juga berarti pelarangan alamat IP pribadi, seperti yang ada di Omegle, akan tetap diberlakukan.

Dalam pengertian ini, layanan Smart DNS hanya sangat berguna untuk membuka blokir situs web yang dibatasi secara geografis atau mengubah wilayah Netflix Anda. Kami tidak menyarankan penggunaan Smart DNS untuk menerobos penyensoran atau mengakses situs web yang dibatasi di kantor.

Streaming US Netflix with MediaStreamer

MediaStreamer dari ExpressVPN membuka blokir Netflix AS.

Namun, untuk membuka blokir konten streaming, Smart DNS sering kali merupakan opsi yang sangat bagus. Smart DNS biasanya lebih murah daripada VPN, menawarkan kecepatan koneksi lebih cepat, dan kompatibel dengan perangkat yang lebih beragam. Anda dapat membaca selengkapnya tentang layanan Smart DNS vs. VPN di artikel khusus kami.

Gunakan Smart DNS jika Anda:

  • Hanya ingin membuka blokir layanan streaming, seperti Netflix, HBO Max, dan BBC iPlayer.
  • Melakukan streaming pada perangkat yang tidak mendukung aplikasi VPN, seperti Apple TV, Xbox One, atau PS5.

Jangan gunakan Smart DNS jika Anda:

  • Mencoba mengakses situs web non-streaming.
  • Mengkhawatirkan privasi dan keamanan online.
  • Enggan melakukan konfigurasi manual pada perangkat Anda.

Cara Membuka Blokir Situs Web Menggunakan Smart DNS

Cara menggunakan Smart DNS MediaStreamer untuk membuka blokir HBO Max di Apple TV.

Untuk membuka blokir situs web dengan layanan Smart DNS:

  1. Berlangganan layanan Smart DNS. Yang populer antara lain MediaStreamer, Control D, Smart DNS Proxy, dan Unlocator.
  2. Daftarkan alamat IP Anda dengan penyedia. Penyedia pilihan Anda akan memiliki petunjuk tentang cara melakukannya di situs webnya.
  3. Cari alamat server DNS untuk lokasi server yang diinginkan. Letaknya di bagian ‘My Account‘ (Akun Saya).
  4. Di perangkat Anda, buka Network Settings (Pengaturan Jaringan) > Advanced (lanjutan) > DNS Settings (Pengaturan DNS).
  5. Masukkan alamat server Smart DNS. Klik konfirmasi.
  6. Nyalakan ulang perangkat Anda. Lalu lintas Anda akan dirutekan melalui layanan Smart DNS setelah terhubung kembali ke internet.

Cara Menembus Pemblokiran Situs Web yang Tidak Begitu Canggih

Lima metode yang tercantum di atas sejauh ini merupakan cara yang paling bisa diandalkan untuk menembus pemblokiran situs web dan mengakses materi yang dibatasi secara online.

Namun, kelimanya bukan satu-satunya pilihan yang tersedia. Kami telah menguji lusinan pemblokir situs web dan, di artikel ini, kami membuat daftar sepuluh alternatif yang juga bisa digunakan.

Metode-metode ini tidak akan berfungsi secara konsisten seperti yang kelima sebelumnya, tetapi kami telah memastikan bahwa metode ini terkadang bisa berhasil.

Selain itu, setiap metode bisa dicoba secara gratis dan prosesnya membutuhkan waktu maksimal satu atau dua menit. Oleh karena itu, metode ini layak untuk dicoba.

1. Mengubah Pengaturan Firewall dan Perangkat

Terkadang, membuka blokir situs web semudah mengubah beberapa pengaturan perangkat atau izin browser.

Berikut adalah beberapa contoh cara Anda dapat mengubah pengaturan untuk membuka blokir situs yang dibatasi pada perangkat dan browser yang berbeda.

SARAN PAKAR: Mengubah pengaturan firewall atau perangkat Anda dapat membantu mengatasi beberapa pemblokiran situs web yang canggih, tetapi hal ini juga membahayakan keamanan Anda jika situs web yang dikunjungi tidak aman. Kami hanya merekomendasikan penggunaan opsi ini jika Anda yakin bahwa situs web yang dikunjungi bisa dipercaya.

Windows

Di PC Windows, Microsoft Defender Firewall bawaan adalah fitur penting untuk menjaga keamanan perangkat Anda. Fitur ini melakukannya dengan memblokir lalu lintas tidak sah masuk dan keluar dari komputer Anda.

Terkadang, Firewall dapat mengidentifikasi false positive, dan memblokir Anda untuk mengakses situs web yang benar-benar tidak berbahaya. Jika demikian, Anda bisa membuka blokir situs web tersebut dengan menonaktifkan (sementara) Microsoft Defender Firewall.

Untuk menonaktifkan Microsoft Defender Firewall di Windows 10:

  1. Klik ikon Start (Mulai), di pojok kiri bawah layar.
  2. Pilih Settings (Pengaturan), from the left-hand menu.
  3. Klik tombol ‘Update & Security (Pembaruan & Keamanan).
  4. Pilih ‘Windows Security (Keamanan Windows), dari menu sebelah kiri.
  5. Klik ‘Firewall & Network Protection (Firewall & Perlindungan Jaringan).
  6. Pilih ‘Domain Network (Jaringan Domain),Private Network (Jaringan Privat), atau ‘Public Network (Jaringan Publik). Pilih yang terhubung dengan Anda, yang ditunjukkan pada layar.
  7. Alihkan sakelar Microsoft Defender Firewall keOff (Nonaktif).

Untuk menonaktifkan Microsoft Defender Firewall di Windows 11:

  1. Klik ikon Start (Mulai), yang ada di bagian bawah layar.
  2. Klik dua kali ikon Setting (Pengaturan).
  3. Pilih ‘Update & Security (Pembaruan & Keamanan), dari menu sebelah kiri.
  4. Klik ‘Windows Security (Keamanan Windows).
  5. Pilih ‘Firewall & Network Protection (Firewall & Perlindungan Jaringan).
  6. Pilih Domain Network (Jaringan Domain),Private Network (Jaringan Privat), atau ‘Public Network (Jaringan Publik). Pilih yang terhubung dengan Anda, yang ditunjukkan pada layar.
  7. Alihkan sakelar Microsoft Defender Firewall keOff (Nonaktif).

Menonaktifkan Firewall membuat perangkat Anda jauh lebih rentan terhadap serangan siber. Oleh karena itu, sebaiknya aktifkannya kembali sesegera mungkin. Anda dapat melakukannya dengan menggunakan langkah-langkah di atas.

SARAN PAKAR:
Selain menonaktifkan Microsoft Defender Firewall, cara lain untuk membuka blokir situs web di PC Windows adalah dengan memeriksa daftar ‘Restricted Sites‘ (Situs Terbatas). Jika situs web yang ingin dikunjungi berada di daftar ini, Anda tidak akan dapat mengaksesnya hingga dihapus.

Untuk melakukannya:

  1. Bukae Control Panel (Panel Kontrol).
  2. Cari tab Security (Keamanan).
  3. Klik ikon Restricted Sites (Situs Terbatas).
  4. Periksa apakah situs web yang diblokir ada dalam daftar ini.
  5. Jika ya, hapus dan muat ulang URL di browser Anda.

iOS dan macOS

Di perangkat iPhone, iPad, dan macOS, salah satu sumber umum pemblokiran situs web adalah aplikasi Durasi Layar. Aplikasi ini adalah layanan produktivitas, yang memungkinkan Anda memblokir atau membatasi akses ke aplikasi dan situs web tertentu.

Jika pembatasan konten Anda memiliki pesan kesalahan yang menyertakan frasa “Time Limit” (Batas Waktu) atau “Screen Time” (Durasi Layar), kemungkinan disebabkan oleh aplikasi ini. Untungnya, itu berarti blokirnya akan sangat mudah untuk dibuka—jika Anda memiliki izinnya.

Untuk menonaktifkan Durasi Layar di iOS:

  1. Buka aplikasi Settings (Pengaturan).
  2. Ketuk Screen Time (Durasi Layar).
  3. Pilih Content & Privacy Restrictions (Batasan Konten & Privasi).
  4. Untuk menonaktifkan pembatasan sepenuhnya, alihkan sakelar Content & Privacy Restrictions (Pembatasan Konten & Privasi).
  5. Untuk mengakses situs web tertentu, buka Content Restrictions (Pembatasan Konten), Web Content (Konten Web), Add Website (Tambahkan Situs Web), lalu masukkan URL yang ingin dibuka blokirnya.

Untuk menonaktifkan Durasi Layar di macOS:

  1. Buka System Preferences (Preferensi Sistem).
  2. Klik dua kali ikon Screen Time (Durasi Layar).
  3. Klik Content & Privacy (Batasan Konten & Privasi), dari menu sebelah kiri.
  4. Untuk menonaktifkan pembatasan sepenuhnya, klik Turn Off (Nonaktifkan).
  5. Untuk mengakses situs web tertentu, pilih Customize (Kustomisasi ) di bagian ‘Allowed Websites Only‘ (Khusus Situs Web yang Diizinkan), tekan simbol ‘+’, lalu masukkan URL yang ingin dibuka blokirnya.

Chrome

Pengaturan izin di browser Chrome juga dapat menyebabkan situs web diblokir. Dengan langkah berikut, Anda bisa mengubah izin dan mungkin mendapatkan kembali akses ke situs yang dibatasi.

Untuk mengubah izin browser Chrome di desktop PC:

  1. Buka browser Chrome di komputer Anda.
  2. Klik tiga titik vertikal di pojok kanan atas browser.
  3. Pilih Settings (Pengaturan) dari menu drop-down.
  4. Klik Privacy & Security (Privasi & Keamanan) di sisi kiri.
  5. Di bagian Security (Keamanan), Anda dapat menonaktifkan perlindungan Safe Browsing (Penelusuran Aman), yang mungkin menyebabkan situs web diblokir. Kami hanya menyarankan melakukannya jika Anda yakin situs tersebut tidak menimbulkan risiko keamanan. Kami juga merekomendasikan untuk mengaktifkan kembali perlindungannya sesegera mungkin.
  6. Di bagian Site Settings (Pengaturan Situs), Anda dapat melihat pengaturan izin saat ini. Anda bisa mengubah apa pun yang menyebabkan konten dibatasi.

Untuk mengubah izin browser Chrome di Android:

  1. Buka aplikasi browser Chrome.
  2. Buka situs web yang diblokir yang ingin diakses.
  3. Ketuk simbol Lock (Kunci) di sebelah kiri bilah alamat.
  4. Tekan Permissions (Izin).
  5. Pilih Reset Permissions (Atur Ulang Izin) atau ubah izin yang menyebabkan situs diblokir.

Untuk mengubah izin browser Chrome di iPhone atau iPad:

  1. Buka aplikasi browser Chrome.
  2. Ketuk tiga titik horizontal di pojok kanan bawah.
  3. Gulir ke kanan, lalu tekan tombol Settings (Pengaturan).
  4. Di bagian Content Settings (Pengaturan Konten), Anda dapat mengubah pengaturan izin apa pun yang mungkin memblokir situs web.
  5. Di bagian Privacy & Security (Privasi & Keamanan), lalu Safe Browsing (Penelusuran Aman), Anda juga dapat beralih ke No Protection (Tanpa Perlindungan) jika menurut Anda fitur Penelusuran Aman iOS memblokir situs web yang diinginkan. Kami hanya menyarankan melakukannya jika Anda yakin situs tersebut tidak menimbulkan risiko keamanan. Kami juga merekomendasikan untuk mengaktifkan kembali perlindungannya sesegera mungkin.

Firefox

Begitu juga, terkadang Anda dapat membuka blokir situs web yang diblokir di browser Firefox dengan mengubah pengaturan izin Anda. Untuk melakukannya:

  1. Buka aplikasi browser Firefox.
  2. Masukkan URL situs web yang diblokir ke bilah alamat dan tekan enter.
  3. Klik simbol Lock (Kunci) di sebelah kiri bilah alamat.
  4. Klik Right Arrow (Panah Kanan), di sebelah kanan kotakSite Information‘ (Informasi Situs).
  5. Klik More Information (Informasi Lainnya).
  6. Di bagian tab Permissions (Izin), Anda dapat mengubah izin yang bisa menyebabkan situs web yang diinginkan diblokir.

2. Beralih ke Data Seluler

Smartphone Anda menggunakan data seluler untuk mengakses internet setiap kali tidak terhubung ke jaringan Wi-Fi terdekat.

Oleh karena itu, Anda dapat beralih ke data seluler untuk membuka blokir situs web yang diblokir di jaringan lokal Anda. Metode ini berguna untuk menembus blok konten dan firewall yang diterapkan oleh administrator Wi-Fi kantor, kampus, sekolah, atau rumah Anda.

Untuk beralih ke data seluler pada smartphone Anda:

  1. Buka Settings (Pengaturan).
  2. Pilih Wi-Fi.
  3. Alihkan tab untuk menonaktifkan Wi-Fi.
  4. Cari simbol 3G, 4G, atau 5G di layar utama. Simbol ini menandakan Anda sekarang terhubung ke data seluler.
  5. Buka situs web yang Anda inginkan. Situs webnya kini sudah dibuka blokirnya.

Jika ingin mengakses situs yang dibatasi di PC atau perangkat lain, Anda harus membuat smartphone menjadi hotspot pribadi, lalu terhubung dengannya. Berikut caranya:

  1. Buka Settings (Pengaturan) di smartphone Anda.
  2. Di iPhone, pilih Mobile Data (Data Seluler), lalu Personal Hotspot (Hotspot Pribadi). Di Android, pilih Network & Internet (Jaringan & Internet), lalu Hotspot and Tethering (Hotspot dan Tethering).
  3. Aktifkan Personal Hotspot (Hotspor Pribadi) dan, jika diminta, ubah kata sandi menjadi apa pun yang Anda inginkan.
  4. Di desktop Anda (atau perangkat lain), cari jaringan Wi-Fi yang tersedia.
  5. Smartphone Anda akan muncul sebagai salah satu pilihan.
  6. Turhubung dengannya dan Anda akan mulai menggunakan data seluler untuk sesi internet Anda.

Dengan metode ini, Anda dapat menembus pemblokiran situs web tingkat jaringan dengan cepat dan mudah karena tidak lagi menggunakan jaringan tersebut untuk terhubung ke internet.

Anda juga mendapatkan alamat IP yang berbeda saat beralih dari Wi-Fi ke data seluler. Artinya, Anda bisa menggunakan cara ini untuk mengatasi pelarangan alamat IP pribadi, yang umum terjadi di situs game.

Ingat, alamat IP yang baru masih akan mengidentifikasi Anda berada di lokasi fisik yang kurang lebih sama. Oleh karena itu, beralih ke data seluler tidak akan memungkinkan Anda membuka blokir situs web yang dibatasi secara geografis atau mengakses konten streaming asing.

Anda juga tidak akan dapat menembus penyensoran pemerintah. Hal ini karena pemblokiran konten ini biasanya diterapkan oleh setiap ISP di negara tersebut, termasuk operator seluler Anda.

3. Menggunakan URL Shortener (Pemendek URL)

Pemendek URL adalah alat gratis lainnya yang dapat membantu Anda mengakses situs web yang diblokir. Alat ini berfungsi dengan mengganti alamat URL situs web yang panjang dengan alamat URL yang lebih pendek.

Dengan pemendek URL, Anda dapat mengakses situs web yang dibatasi setiap kali pemblokiran berbasis URL diterapkan. Saat itulah URL yang memicu koneksi diblokir, bukannya alamat IP situs web misalnya.

Pemblokiran berbasis URL kebanyakan ditemukan di sekolah, bisnis, dan jaringan Wi-Fi publik.

TinyURL is an example of a URL Shortener

TinyURL dapat digunakan untuk menembus pemblokiran berbasis URL.

Dalam kasus ini, menggunakan pemendek URL untuk mengubah URL (tanpa mengubah tujuan akhir) akan memungkinkan Anda menembus pemblokiran dan mengakses konten yang dibatasi. Beberapa pemendek URL populer antara lain Bitly dan TinyURL.

Untuk menggunakan pemendek URL sebagai pemblokir situs web:

  1. Buka situs web yang ingin dibuka blokirnya di browser Anda.
  2. Salin URL situs web.
  3. Buka situs web pemendek URL, seperti TinyURL.
  4. Tempelkan URL ke kolom Masukkan URL panjang untuk membuat TinyURL.
  5. Klik BuatTinyURL!.
  6. Salin URL pendek yang dihasilkan.
  7. Tempelkan URL yang dipendekkan ke bilah alamat browser Anda, lalu tekan enter.

4. Menggunakan alamat IP

Cara lain yang cepat dan mudah untuk melewati pemblokiran berbasis URL adalah dengan mencari alamat IP dari situs web yang dibatasi, daripada menggunakan URL-nya (atau versi singkat dari URL-nya).

Semua orang tahu bahwa halaman web memiliki alamat IP terkait. Namun, kurang diketahui bahwa Anda sebenarnya dapat mengakses halaman web dengan langsung memasukkan alamat IP-nya ke bilah alamat browser.

Geotek's IP Checker tool with IP address displayed

Alat Pemeriksa IP Geotek.

Misalnya, beranda Google memiliki alamat IP 216.58.215.46. Mengetik alamat IP ini ke browser Anda memiliki efek yang sama dengan mengetik https://google.com.

Anda dapat menggunakan trik ini untuk membuka blokir situs web jika menduga bahwa pemblokiran tersebut berbasis URL. Seperti yang telah disebutkan, jenis pemblokiran ini paling umum terjadi di jaringan lokal, seperti di sekolah, kampus, atau kantor.

Untuk menggunakan alamat IP guna mengakses konten yang dibatasi:

  1. Buka alat pencarian IP online, seperti Pemeriksa IP Geotek.
  2. Masukkan URL situs web yang diblokir yang ingin diakses.
  3. Klik Check (Periksa).
  4. Di bagian Pencarian DNS, sorot dan salin alamat IP yang ditampilkan.
  5. Tempel alamat IP ke bilah alamat browser Anda, lalu tekan enter. Jika pemblokirannya berbasis URL, situs web akan dimuat tanpa diblokir.

Perlu dicatat bahwa beberapa situs web melarang akses IP langsung.

Dalam kasus lain, situs web mungkin dibangun di atas IP yang mengarahkan Anda ke tempat lain selain situs webnya. YouTube, misalnya, memiliki IP 172.217.18.206. Namun, jika memasukkannya ke dalam bilah alamat, Anda akan dibawa ke beranda Google.

Oleh karena itu, menggunakan alamat IP tidak memungkinkan Anda membuka blokir situs web ini.

5. Menggunakan Google Cache atau Wayback Machine

Salah satu cara untuk melihat materi yang dibatasi secara online adalah dengan menemukan salinannya di tempat lain. Dengan begitu, Anda dapat mengakses konten tanpa perlu membuka blokir situs web yang meng-hosting-nya.

Dua alat yang sangat bagus untuk melakukannya adalah Google Cache dan Wayback Machine. Kedua layanan menyimpan versi lama halaman web dan membuatnya dapat diakses secara bebas.

Wayback Machine Internet Archive

Arsip Internet Wayback Machine.

Google menyimpan cadangan untuk meningkatkan kecepatan pemuatannya, sedangkan Wayback Machine—dibuat oleh archive.org—adalah upaya untuk membuat arsip internet yang komprehensif.

Anda dapat menggunakan salah satu alat tersebut untuk menemukan versi lama dari hampir semua halaman web di internet—tanpa harus mengakses situsnya. Oleh karena itu, Anda bisa menggunakan alat ini untuk membuka konten yang dibatasi.

Untuk menggunakan Google Cache guna membuka blokir situs web:

  1. Temukan halaman web yang diblokir di hasil penelusuran Google. Namun, jangan klik tautan hasil pencariannya.
  2. Pilih ikon drop-down di sebelah URL situs.
  3. Klik opsi ‘Cached. Anda akan dibawa ke versi situs yang disimpan meski Anda diblokir untuk melihat iterasinya saat ini.

Untuk menggunakan Wayback Machine guna membuka blokir situs web:

  1. Buka web.archive.org.
  2. Masukkan URL situs web yang diblokir ke dalam kotak pencarian. Tekan tombol enter Anda.
  3. Anda akan ditunjukkan kalender dengan semua versi situs web yang disimpan di Wayback Machine.
  4. Pilih versi terbaru dengan mengarahkan kursor ke tanggal dan mengeklik stempel waktu snapshot. Konten yang dibatasi akan muncul di layar Anda.

Kedua metode ini bagus untuk mengakses informasi yang disensor—meskipun perlu diketahui bahwa Google dan Wayback Machine saat ini diblokir di Tiongkok.

Perlu diperhatikan juga bahwa trik ini tidak terlalu membantu untuk halaman web yang diperbarui secara berkala atau memerlukan pemrosesan data waktu nyata. Anda juga tidak akan dapat mengakses informasi apa pun yang memerlukan kredensial masuk.

CATATAN: Google Cache hanya menyimpan fitur halaman berbasis teks, sedangkan Wayback Machine sering mendukung teks, audio, dan video. Jadi, gunakan Wayback Machine jika Anda membuka blokir konten multimedia.

6. Menggunakan Pengonversi HTML ke PDF

Pengonversi HTML ke PDF adalah alat lain yang dapat Anda gunakan untuk mengakses konten yang disensor tanpa perlu mengunjungi situs web yang diblokir. Alat ini gratis, penggunaanya mudah, dan sama sekali tidak memerlukan penginstalam atau penyiapan.

SodaPDF is an example of a HTML to PDF Converter

SodaPDF adalah contoh dari Pengonversi HTML ke PDF.

Alat ini bekerja dengan mengambil URL situs, lalu mengonversi isinya menjadi dokumen PDF untuk Anda unduh. Kemudian, Anda dapat melihat teks dan gambar saat muncul di halaman, tetapi Anda tidak akan dapat berinteraksi dengannya atau benar-benar mengunjungi situs webnya.

Streaming konten video atau audio juga tidak dapat dilakukan.

Untuk menggunakan pengonversi HTML ke PDF guna membuka blokir situs web:

  1. Buka alat Pengonversi HTML ke PDF online. Beberapa yang populer, antara lain SodaPDF dan Sejda.
  2. Tempel URL situs web yang ingin dibuka blokirnya ke kolom pencarian.
  3. Klik Get PDF (Dapatkan PDF).
  4. Setelah dimuat, klikDownload File (Unduh File).
  5. Buka file PDF. File akan berisi materi yang disensor.

Anda mungkin harus mencoba beberapa pengonversi HTML ke PDF yang berbeda untuk menemukan pengonversi yang memiliki akses ke URL Anda.

7. Mengakses Situs Mirror (Cermin)

Situs mirror adalah duplikat persis dari sebuah situs web, yang di-hosting di server yang berbeda. Sering kali, situs mirror memang sengaja dibuat untuk membantu pengguna mengatasi penyensoran dan pemblokiran situs web.

Situs mirror memiliki URL yang berbeda dan alamat IP yang berbeda dari situs web asli yang diblokir. Artinya, situs web tersebut biasanya bisa diakses ketika situs web aslinya tidak bisa.

Banyak situs berita terkenal menggunakan situs mirror untuk mencoba dan mengalahkan penyensoran di negara-negara seperti Tiongkok, yang memblokir situs utamanya. Misalnya, BBC baru-baru ini meluncurkan situs mirror yang hanya bisa diakses melalui jaringan Tor.

VPN juga menggunakan situs mirror untuk membantu pengguna mengunduh produknya di negara-negara dengan tingkat penyensoran ketat. ExpressVPN, misalnya, memiliki expressvpn[dot]xyz bagi pelanggannya di Tiongkok.

Untuk menggunakan situs mirror guna mengakses konten yang dibatasi dari situs web yang diblokir:

  1. Temukan URL mirror untuk situs web yang ingin dibuka blokirnya. URL ini biasanya diposkan secara online sehingga Anda cukup mencari ‘example.com + situs mirror‘ di Google.
  2. Salin dan tempel URL ke bilah alamat Anda.
  3. Versi duplikat situs web akan dimuat.

Anda mungkin perlu mencoba beberapa URL mirror sebelum menemukan URL yang berfungsi. Hal ini karena pemerintah dapat mengidentifikasi dan memblokir situs mirror baru dengan mudah, karena URL-nya dipublikasikan secara online. Situs cermin sering kali hanya aktif dalam durasi yang singkat.

Namun, secara keseluruhan, situs mirror adalah cara cepat dan mudah untuk menembus penyensoran. Situs mirror juga berfungsi untuk membuka blokir situs web di sekolah dan di kantor yang disebabkan oleh perubahan URL dan alamat IP.

8. Menggunakan Google Translate

Terkadang, bahkan Google Translate dapat membantu Anda mengakses situs web yang diblokir.

Setiap kali Anda menggunakan layanannya untuk menerjemahkan URL ke dalam bahasa pilihan Anda, Google menyediakan tautan ke versi halaman web yang ‘diterjemahkan’.

Screenshot of Google Translate

Google Translate bisa digunakan untuk membuka blokir situs web.

Terjemahannya berfungsi sebagai proksi sementara dan, kadang-kadang, memungkinkan Anda membuka blokir situs web.

Untuk menggunakan Google Terjemahan guna membuka blokir situs web:

  1. Buka Google Translate.
  2. Salin dan tempel nama domain dari situs web yang diblokir ke kotak sebelah kiri.
  3. Ubah bahasa sumber (kotak kiri) ke selain bahasa Inggris (atau bahasa yang Anda inginkan).
  4. Ubah bahasa tujuan (kotak kanan) ke bahasa yang diinginkan.
  5. Ikuti tautan yang disediakan dalam terjemahan. Halaman akan dimuat tanpa dibatasi.

Untuk lebih jelasnya, trik ini hanya berfungsi sesekali, hanya dapat dilakukan di PC, dan Anda hanya akan bisa melihat versi teks halaman tersebut. Namun, terkadang memang berhasil.

9. Mengubah Proksi Jaringan

Beberapa institusi—khususnya perpustakaan dan kampus—menggunakan proksi transparan di dalam jaringannya. Proksi ini memberi tahu situs web target bahwa mereka adalah proksi, serta meneruskan alamat IP pengguna yang sebenarnya.

Proksi transparan digunakan untuk menyalurkan lalu lintas dari setiap perangkat di jaringan (misalnya, semua komputer di perpustakaan) melalui satu server. Dengan begitu, administrator akan terbantu dalam melakukan pemfilteran konten atau pemantauan aktivitas. Jaringan Wi-Fi publik selalu menggunakan proksi transparan untuk menghentikan pengguna mengakses konten dengan bandwidth tinggi.

Screenshot of advanced system preferences on Chrome

Buka Pengaturan > Lanjutan > Sistem untuk menemukan pengaturan proksi jaringan Anda.

Sering kali, jaringan ini akan menggunakan lebih dari satu proksi transparan. Dengan demikian, pemblokiran situs web mungkin ada di salah satu proksi dan tidak di proksi lainnya.

Oleh karena itu, Anda dapat membuka blokir situs web cukup dengan beralih di antara proksi jaringan di browser—sebuah proses yang dikenal sebagai ‘penelusuran proksi‘.

Masalah terkait penjelajahan proksi adalah Anda perlu mengetahui alamat IP dan Nomor Port dari server proksi alternatif untuk beralih ke sana.

Gunakan langkah berikut untuk membuka blokir situs web dengan mengubah proksi jaringan Anda. (Kami menggunakan Google Chrome di macOS, tetapi dapat diadaptasi dengan mudah untuk browser web lainnya):

  1. Pilih Preferences/Preferensi (terkadang berlabel Settings/Pengaturan) dari menu drop-down Chrome.
  2. Klik Advanced (Lanjutan) di panel sebelah kiri halaman.
  3. Buka tab System (Sistem), lalu buka pengaturan proksi komputer Anda.
  4. Centang kotak Web Proxy (Proksi Web), lalu masukkan alamat IP server proksi alternatif ke dalam kotak di sebelah kanan. Ketik nomor port ke dalam kotak setelah titik dua.
  5. Semua lalu lintas Anda kini akan dirutekan melalui proksi tersebut.

Penelusuran proksi tidak akan memungkinkan Anda menembus pembatasan geografis karena alamat IP Anda tetap berada di lokasi fisik yang sama.

10. Menggunakan HTTP daripada HTTPS

Satu cara terakhir yang bisa dicoba untuk membuka blokir situs web Anda adalah dengan mengubah URL dari “https://” menjadi “http://”, atau sebaliknya.

Metode ini hanya akan berfungsi jika pemblokiran berbasis URL dan firewall salah disetel agar hanya menargetkan versi HTTPS situs yang aman. Oleh karena itu, cara ini sepertinya tidak akan berhasil. Namun, masih patut dicoba karena hanya membutuhkan waktu beberapa detik.

Jika berhasil, perludiketahui bahwa versi HTTP situs web kurang aman dibandingkan versi HTTPS-nya. Koneksi Anda tidak dienkripsi, yang berarti Anda rentan terhadap penyadap dan peretas.

Anda tentu tidak boleh menggunakan metode ini jika akan memasukkan informasi pribadi atau sensitif di situs, termasuk kata sandi dan informasi masuk.

Cara Membuka Blokir Situs Web di Berbagai Perangkat

Kecuali jika Anda dapat memperbaiki masalah dengan cepat dengan mengubah pengaturan perangkat atau beralih ke data seluler, cara terbaik secara keseluruhan untuk membuka blokir situs web di hampir semua perangkat adalah menggunakan VPN.

Hal ini tentunya berlaku untuk perangkat yang mendukung aplikasi VPN asli, seperti pada macOS dan PC Windows, smartphone iPhone dan Android, serta pada beberapa perangkat streaming, seperti Amazon Firestick. VPN tidak hanya merupakan opsi paling efektif untuk perangkat ini, tetapi pengaturan dan penggunaannya pun sangat mudah.

Untuk perangkat tanpa dukungan VPN native—seperti Chromebooks, Roku, Xbox One, PS5, dan kebanyakan Smart TV—kesederhanaan metode lain mungkin lebih diutamakan daripada keefektifan VPN.

Pada konsol game dan Smart TV, misalnya, alat Smart DNS akan berfungsi untuk membuka blokir sebagian besar batasan geografis tanpa harus repot mengatur VPN di perute Anda.

Berikut ringkasan metode terbaik untuk membuka blokir situs web di berbagai perangkat:

Perangkat Metode Membuka Blokir
iPhone dan Android Aplikasi VPN
Chromebook Ekstensi Browser Proksi
MacOS atau Windows PC Aplikasi VPN
iPad dan tablet lainnya Aplikasi VPN
Amazon Firestick Aplikasi VPN
Apple TV dan Smart TV lainnya Smart DNS
Roku Perute VPN
Xbox dan Playstation Smart DNS

Pada akhirnya, metode yang akan digunakan bergantung pada preferensi pribadi. Anda harus menyeimbangkan efektivitas, kemudahan penggunaan, privasi, keamanan, dan anonimitas. Informasi dalam artikel ini akan membantu Anda dalam mengambil keputusan.

Mengapa Situs Web Diblokir atau Dilarang?

Situs web diblokir menggunakan berbagai langkah teknis yang berbeda karena berbagai alasan.

Beberapa pemblokiran memang sepenuhnya sah, seperti mencegah anak-anak agar tidak melihat materi vulgar secara online. Yang lainnya patut dipertanyakan, seperti pemadaman internet yang didukung pemerintah yang mengancam keselamatan atau kebebasan warga negara.

Pemblokiran situs web biasanya berasal dari tiga pihak utama:

Pemerintah dan ISP

Kebanykan pemerintah menyensor penggunaan internet warganya hingga taraf tertentu. Di sebagian besar negara, penyensoran ini dapat menghentikan anak-anak mengakses situs web berbahaya dan menegakkan undang-undang nasional, seperti hak kekayaan intelektual atau peraturan perjudian.

Namun, beberapa pemerintah juga menggunakan penyensoran internet untuk alasan politik. Penyensoran ini dapat berkisar dari mengontrol informasi yang dapat diakses warga secara online hingga pemadaman internet berskala penuh selama masa kerusuhan sipil dan ketidakstabilan politik.

Bentuk-bentuk penyensoran pemerintah ini paling sering diberlakukan melalui penyedia layanan internet (ISP) negara tersebut, yaitu layanan telekomunikasi yang menghubungkan perangkat Anda ke internet.

Ketika dipaksa untuk melakukannya oleh undang-undang, ISP ini akan memasang firewall di jaringan mereka, yang memindai lalu lintas Anda saat melewatinya. Firewall kemudian memblokir koneksi Anda jika mendeteksi aktivitas yang sesuai dengan deskripsi tertentu.

Firewall dapat diatur untuk mendeteksi URL tertentu, alamat IP, nomor port, protokol, dan bahkan jenis konten situs web tertentu (menggunakan metode yang dikenal sebagai Deep Packet Inspection/Inspeksi Paket Mendalam).

Kami merekomendasikan: Untuk mengatasi penyensoran oleh ISP Anda, gunakan VPN. VPN akan menyembunyikan alamat IP Anda dan mengenkripsi koneksi sehingga ISP Anda tidak lagi dapat melihat situs web yang dikunjungi.

Administrator Jaringan di Sekolah, Kampus, atau Kantor

Sekolah dan bisnis sering kali membatasi penggunaan internet bagi siswa dan karyawannya. Hal yang sama juga berlaku untuk kontrol orang tua dan pembatasan lainnya pada jaringan Wi-Fi rumah.

Pemblokiran situs web jenis ini biasanya dimaksudkan untuk mengurangi gangguan dan meningkatkan produktivitas meskipun mungkin juga digunakan untuk melindungi anak-anak dan mencegah malware.

Biasanya, pemblokiran di tempat kerja dan sekolah berlaku untuk situs game dan perjudian, platform media sosial, situs web dewasa, dan layanan streaming video. Secara teori, pemblokiran dapat diterapkan ke situs web apa pun yang diputuskan oleh administrator agar disensor.

Pemblokiran situs web ini biasanya diterapkan dalam bentuk daftar blokir berbasis URL atau berbasis IP. Jika Anda mencoba mengakses URL atau alamat IP yang masuk daftar hitam saat terhubung ke jaringan lokal, koneksi Anda akan diblokir.

Kami merekomendasikan: Jika Anda menggunakan perangkat pribadi, Anda bisa mudah mengatasi pemblokiran situs web berbasis jaringan lokal dengan VPN atau server proksi. Jika Anda menggunakan perangkat milik kantor atau sekolah, coba gunakan proksi web atau ekstensi browser proksi.

Harap dicatat bahwa administrator jaringan Anda mungkin telah menerapkan daftar blokir situs web ke perangkat secara langsung. Jika demikian, satu-satunya opsi Anda adalah menggunakan metode yang tidak benar-benar mengunjungi situs secara langsung, seperti menggunakan proksi web atau situs mirror.

Pemilik Situs Web dan Pemegang Hak Cipta

Jenis pemblokiran situs web terakhir berasal dari situs webnya sendiri. Ada banyak alasan mengapa situs web mungkin memilih untuk mencegah Anda mengaksesnya, termasuk biaya operasional dan kepatuhan terhadap GDPR. Nmaun, sejauh ini, yang paling umum adalah karena berkaitan dengan undang-undang hak cipta dan peraturan lisensi.

Situs web streaming seperti Netflix, YouTube, atau HBO Max harus memblokir pengunjung dari negara yang kontennya tidak dilisensikan, untuk mematuhi undang-undang.

Untuk melakukannya, situs web streaming menggunakan alamat IP untuk menentukan lokasi fisik Anda, lalu memblokir Anda. Pemblokiran ini disebut sebagai ‘pembatasan geografis’.

Pemblokiran ini juga dilakukan oleh beberapa situs web yang memberlakukan pelarangan pribadi pada pengguna. Umum ditemukan di situs web berbagi video dan game, pelarangan pribadi menargetkan pengguna yang telah melanggar Ketentuan Penggunaan situs web.

Kami merekomendasikan: Untuk mengatasi pembatasan geografis pada komputer atau ponsel Anda, gunakan layanan VPN. Pada perangkat yang tidak mendukung aplikasi VPN native, gunakan Smart DNS. Untuk penelusuran umum dan menembus pelarangan IP pribadi, cara terbaik adalah degnan menggunakan VPN.

Pertanyaan Umum

Apa Cara Terbaik untuk Membuka Blokir Situs Web?

Secara umum, cara terbaik untuk membuka blokir situs web adalah dengan menggunakan VPN. VPN adalah alat paling efektif untuk pekerjaan tersebut dan menawarkan perpaduan privasi, keamanan, dan performa yang tak tertandingi.

Dengan VPN, Anda dapat dengan mudah menerobos pembatasan geografis dan mengakses situs web yang disensor di sekolah, rumah, dan kantor. Satu-satunya kekurangan adalah biayanya. Namun, dengan dibanderol seharga rata-rata Rp 61.632,65 per bulan, kemungkinan besar tidak akan terlalu menguras kantong.

Bagaimana Cara Membuka Blokir Situs Web Tanpa VPN?

Cara terbaik untuk membuka blokir situs web tanpa VPN adalah dengan menggunakan proksi web atau alat Smart DNS.

Proksi web adalah cara termudah untuk membuka blokir situs web, tetapi hanya akan berfungsi untuk konten berbasis teks dan bukan pilihan yang aman untuk penelusuran pribadi atau sensitif.

Sebaliknya, alat Smart DNS adalah cara terbaik untuk membuka blokir layanan streaming, tetapi Anda tidak akan dapat menggunakannya untuk menembus penyensoran pemerintah atau jenis pemblokiran konten lainnya.

Apakah Membuka Blokir Situs Web Termasuk Tindakan Legal?

Di kebanyakan negara, membuka blokir situs web sepenuhnya legal.

Namun, perlu diingat bahwa Anda mungkin melanggar kebijakan sekolah atau tempat kerja dengan mengakses situs web yang dibatasi.

Menggunakan VPN untuk membuka blokir Youtube, Netflix, dan platform konten lainnya juga legal, meskipun Anda dapat melanggar Ketentuan Penggunaan layanan tersebut.

Namun, situasinya tidak begitu jelas di negara dengan tingkat penyensoran ketat.

Di beberapa negara, seperti Tiongkok dan Rusia, penggunaan VPN dibatasi dan penggunaan Tor dilarang. Sebaiknya ketahui terlebih dahulu undang-undang negara tersebut sebelum menggunakan metode apa pun untuk menembus pemfilteran internet pemerintah.